Berita

Hasto Kristiyanto. /RMOL

Politik

Jokowi Tak Terlihat di Open House Megawati, Sekjen PDIP: Cuma Sahabat Ibu yang Datang

RABU, 10 APRIL 2024 | 14:23 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Open House terbatas yang digelar di kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di momentum Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriyah hanya dihadiri oleh keluarga dan kerabat.

Hal itu ditegaskan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menjawab pertanyaan kemungkinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir ke kediaman Megawati.

"Ya ini kan bisa dilihat di sana, itukan ‘tidak ada open house’. Jadi dihadiri oleh sahabat sahabat ibu yang datang," kata Hasto di depan rumah Megawati, Jalan Teuku Umar Nomor 29, Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu (20/4).

Politikus asal Yogyakarta ini menyatakan bahwa para sahabat Megawati yang dimaksud salah satunya adalah orang-yang mempunyai komitmen untuk memajukan Indonesia, bukan keluarga.

"Yang juga menunjukkan suatu komitmen bagi Indonesia bukan bagi keluarga hehehe," pungkas Hasto.

Sejumlah menteri di kabinet Indonesia Maju Presiden Jokowi berdatangan ke kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Beberapa menteri yang terlihat hadir yakni Menteri Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi dan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani.

Selain itu, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Rosan Roeslani hingga para elite DPP PDIP seperti Ahmad Basarah, Djarot Saiful Hidayat, hingga Bendahara Umum DPP PDIP Okky Dondokambey juga terpantau menyambangi rumah kediaman Presiden Kelima RI itu.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya