Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Direktur Sido Muncul (SIDO) Mundur

SENIN, 08 APRIL 2024 | 11:22 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

PT. Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk. (SIDO) mengumumkan bahwa salah satu direkturnya, Leonard, mengundurkan diri dari jabatannya.

Dikutip dari keterbukaan informasi, Senin (8/4), Manajemen SIDO mengatakan perseroan telah menerima surat permohonan pengunduran diri yang diajukan pada 5 April 2024.

"Perseroan telah menerima surat pengunduran diri  Leonard sebagai Direktur Perseroan, yang akan mulai berlaku efektif sejak tanggal 5 Mei 2024," isi pernyataan manajemen perseroan.

Perseroan akan mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) untuk memutuskan langkah selanjutnya terkait pengunduran diri tersebut, sesuai dengan ketentuan yang terdapat dalam Anggaran Dasar Perseroan Pasal 15 Ayat 10, bersamaan dengan Pasal 8 Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) No. 33/POJK.04/2014 tentang Direksi dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik.

SIDO akan menggelar rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) pada 15 Mei 2024 di Semarang. Sebelumnya, RUPST perseroan direncanakan digelar pada 3 April 2024, namun ditunda.

Manajemen Perseroan memastikan bahwa pengunduran diri Leonard tidak akan mengganggu operasional maupun kinerja Perseroan.

Leonard sendiri merupakan Warga Negara Indonesia yang lahir pada tahun 1978. Ia diangkat sebagai Direktur Independen berdasarkan Keputusan RUPST pada 30 Mei 2018. Kemudian, ia diangkat sebagai Direktur berdasarkan Keputusan RUPSLB pada 27 November 2019, dan terakhir diangkat kembali berdasarkan Keputusan RUPST pada tanggal 30 Maret 2022.

Sarjana Ekonomi Akuntansi dari Universitas Tarumanegara itu pernah menjabat Group Financial Controller PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) pada 2010-2011. Selain itu, Leonard juga pernah menduduki jabatan Group Chief Financial Officer PT Great Giant Pineapple tahun 2011-2018.

Saham SIDO sendiri pada sesi  I perdagangan 5 April melonjak 6,06 ke Rp 700.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya