Berita

Bupati Grobogan, Sri Sumarni, bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Kepala Dinas terkait menggelar Inspeksi Mendadak (Sidak) pantauan harga pangan di Pasar Tradisional Purwodadi, Grobogan, Jumat (5/4)/RMOLJateng

Nusantara

Harga Beras Turun Jelang Lebaran, Daging Terus Naik

JUMAT, 05 APRIL 2024 | 23:42 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sejumlah harga kebutuhan pangan terpantau mengalami lonjakan saat Bupati Grobogan, Sri Sumarni bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan kepala dinas terkait melakukan inspeksi mendadak (sidak) pantauan harga pangan di pasar tradisional Purwodadi, Jumat (5/4).

Salah satunya harga daging sapi yang mengalami kenaikan signifikan mencapai Rp160 ribu per kilogram.

Namun, khusus untuk beras justru alami penurunan hingga Rp1.000 rupiah per kilogram. Harga beras premium dari sebelumnya Rp17 ribu kini turun Rp16 ribu per kilogram. Sementara untuk beras medium dari harga Rp16.500 menjadi Rp15 ribu per liter.

Bupati Sri Sumarni mengatakan, meski harga beras turun namun permintaan mengalami kenaikan. Meningkatnya permintaan beras adalah untuk memenuhi kebutuhan zakat fitrah bagi umat Islam.

Meski harga sejumlah kebutuhan pangan naik, namun bupati memastikan stok kebutuhan pangan di Grobogan masih dapat mencukupi kebutuhan hingga panen ke depan.

"Ada beberapa kebutuhan alami kenaikan namun beras alami penurunan harga. Akan tetapi penjualan justru meningkat," terang Bupati, Jumat (5/4), dikutip Kantor Berita RMOLJateng.

Sementara untuk harga daging ayam saat ini mengalami kenaikan hingga Rp3.000. Dari sebelumnya seharga Rp35.000 saat ini mencapai Rp38.000 per ekor.

Salah satu penjual daging sapi, Lilik (48), mengatakan harga daging sapi juga mengalami kenaikan sebanyak Rp10.000 hingga Rp20.000 per kilogram.

"Harga daging sebelumnya Rp140.000 per kilogram saat ini sudah mencapai Rp160.00. Melihat laju penjualan, kemungkinan harga daging masih naik lagi hingga Rp180.000," bebernya.

Dalam sidak kali ini, bupati menemukan sejumlah harga telur ayam dan minyak goreng juga mengalami penurunan. Untuk harga telur dari semula Rp32.000 turun menjadi Rp27.000 per kilogram.

Adapun harga minyak goreng curah turun dari Rp16.500 menjadi Rp15.000 per liter. Sementara harga cabai dan bawang naik. Untuk harga sayuran terpantau masih stabil.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya