Berita

Tayangan CCTV memperlihatkan Maya melindungi Nenek Wang selama gempa mengguncang pada Rabu pagi, 3 April 2024/Net

Dunia

Aksi TKW Indonesia Lindungi Majikan Taiwan Saat Gempa Bikin Terharu

JUMAT, 05 APRIL 2024 | 14:02 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Banyak orang-orang yang bergegas kabur melarikan diri saat Gempa berkekuatan 7,4 magnitudo mengguncang Kota Hualien, Taiwan pada Rabu pagi (3/4).

Gempa juga dirasakan di wilayah New Taipei City, di mana seorang caregiver asal Indonesia melakukan aksi heroik dengan melindungi orang tua yang dirawatnya saat gempa melanda.

Perempuan bernama Maya itu tidak buru-buru keluar ketika bangunan rumah diguncang gempa. Dia malah khawatir lampu akan jatuh dan melukai Nenek Wang yang terbaring tidak berdaya di tempat tidur.

Melalui video CCTV yang disebarkan majikannya, tampak Maya ergegas ke tempat tidur dan memeluk orang tua yang cacat untuk mencegah cedera.

Bangunan bergetar hebat, bahkan TV pun terjatuh. Maya sendiri hampir tidak bisa berdiri, dan masih menolak untuk pergi.

"Mereka bilang, kenapa kamu tidak lari? Apa kamu tidak takut mati? Karena aku belum bangun dan gempa datang. Aku buru-buru memeluk nenekku dan pergi," kata Maya saat diwanwancarai media Taiwan.

Dia mengaku sangat menyayangi Nenek Wang dan ingin melindunginya.

"Karena saya menyayangi nenek saya, dan dia sangat baik kepada saya," tambah Maya.

Anak dari majikannya yakni Wang Jianrong mengaku terharu setelah melihat tayangan CCTV saat gempa.

"Karena guncangannya sangat hebat, begitu saya membuka pintu, saya tahu bahwa Maya sudah memeluk ibu saya. Bahkan, saya sangat tersentuh ketika melihat adegan ini, karena dia menganggap ibu saya sebagai keluarganya sendiri," kata Jianrong.

Nenak wang juga mengaku tersentuh dengan aksi heroik yang dilakukan Maya terhadapnya.

"Ya, saya sangat tersentuh," ujar Nenek Wang.

Maya, 26 tahun, datang ke Taiwan dari Indonesia untuk merawat Nenek Wang yang mengalami pendarahan otak.

Meski baru lima bulan bekerja, namun dia sudah dianggap seperti keluarga oleh Nenek Wang.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya