Berita

Foto mendiang Ratu Elizabeth II dan beberapa cicitnya yang dibagikan Putri Wales tahun 2022/Net

Dunia

Kate Middleton Ketahuan Edit Foto Mendiang Ratu Elizabeth II

RABU, 20 MARET 2024 | 12:23 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Setelah ketahuan melakukan pengeditan pada foto keluarga kerajaan, Kate Middleton kembali menjadi sorotan karena ditemukan foto lain yang juga diduga telah diedit oleh Putri Wales itu.

Agensi foto global, Getty Images pada Selasa (19/3), mengeluarkan hasil analisanya tentang foto mendiang Ratu Elizabeth II dan beberapa cicitnya yang dibagikan Kate pada tahun 2022.

Getty Images berpendapat bahwa foto itu telah mengalami proses editing.

"Foto itu telah disempurnakan secara digital dari sumbernya," ungkap laporan itu, seperti dimuat Good Morning America.

Laporan Getty Images muncul hanya seminggu setelah beberapa kantor berita global menarik kembali berita foto Kate dan tiga anaknya.

Associated Press menarik unggahan foto itu karena tidak sesuai standar pemberitaan. Kemudian diketahui foto itu merupakan hasil editan karena ada beberapa hal yang tidak sesuai, seperti rambut Putri Charlotte yang terpotong.

Foto tersebut dibagikan di akun media sosial Pangeran William dan Kate untuk memperingati Hari Ibu di Inggris.

Sehari setelah penarikan foto, Kate mengakui foto bersama anak-anaknya itu telah diedit dan mengeluarkan permintaan maaf kepada publik atas kebingungan yang disebabkan oleh foto tersebut.

"Seperti kebanyakan fotografer amatir, saya kadang-kadang bereksperimen dengan pengeditan,” kata dia.

Foto tersebut adalah pertama kalinya Kate terlihat sejak bulan Desember, ketika dia bergabung dengan keluarga kerajaan untuk kebaktian gereja di Hari Natal.

Pada pertengahan Januari, istana mengumumkan Kate telah menjalani operasi perut dan tidak akan terlihat publik hingga setelah Paskah.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya