Berita

Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo didampingi Siti Atikoh Suprianti saat kirab budaya di Solo, Jawa Tengah/RMOL

Politik

KAMPANYE AKBAR

Kirab Budaya Ganjar-Mahfud Sempat Berhenti di Depan Kantor Gibran

SABTU, 10 FEBRUARI 2024 | 10:34 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Iring-iringan kirab budaya Ganjar-Mahfud dari Ngarsopuro menuju Benteng Vastenburg, Solo, Jawa Tengah disambut meriah oleh masyarakat sekitar. Saking banyaknya pendukung, iring-iringan sempat berhenti di depan Balaikota Surakarta, Sabtu pagi (10/2).

Berdasarkan pantauan di lokasi persis di depan Balaikota Surakarta, puluhan ribu pendukung antusias menyambut pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 3 itu.

“Pak Ganjar, Pak Ganjar, Pak Ganjar,” teriak massa histeris.

Setelah menyapa masyarakat, Ganjar dan Mahfud MD disambut fragmen drama tari dan pertunjukan wayang orang. Dalam pertunjukan ini, ada prosesi pemberian Wayang Wisanggeni dan Wayang Semar.

Ganjar secara simbolis diberi Wayang Wisanggeni. Ini karena capres berambut putih itu dianggap mencerminkan sikap ksatria dan pemberani, tegas, serta suka menolong rakyat.

Sementara Mahfud MD diberikan Wayang Semar karena mantan Menko Polhukam RI itu dianggap sebagai sosok sakti mandraguna yang mewakili rakyat, penasihat ksatria yang sederhana, jujur, dan bijaksana.

Ganjar Pranowo didampingi sang istri, Siti Atikoh Suprianti, dan putranya Muhammad Zinedine Alam Ganjar. Sementara Mahfud MD, didampingi sang istri Zaizatun Nihayati.

Terlihat pula Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan kedua anaknya. Kemudian, ada juga Ketua TPN Ganjar-Mahfud Arsjad Rasjid.

Setelah prosesi pertunjukan Wayang Orang di depan Balaikota Surakarta, Ganjar-Mahfud dan iring-iringan melanjutkan kirab budaya ke Benteng Vastenburg untuk mengikuti Hajatan Rakyat.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya