Berita

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja/RMOL

Politik

Simpatisan Caleg Pukul Panwascam di Medan, Ketua Bawaslu: Kami Tersinggung!

RABU, 17 JANUARI 2024 | 18:48 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pemukulan terhadap Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) di Medan, membuat kesal Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja.

Sosok yang kerap disapa Bagja tersebut mengecam kejadian pemukulan 2 orang Panwascam di Medan, Sumatera Utara, akibat menertibkan kegiatan calon anggota legislatif (caleg) DPD RI yang menggelar kampanye terbuka di luar jadwal.  

"Kami tersinggung sekali. Kami nyatakan kepada tim caleg itu, Bawaslu merasa tidak dapat diperlakukan seperti itu oleh para peserta pemilu," ujar Bagja kepada wartawan di Jakarta, Rabu (17/1).

Kampanye terbuka caleg DPD RI di Medan tersebut, dijelaskan Bagja, dipantau Panwascam karena melibatkan banyak orang dalam bentuk lomba karaoke.

Saat itu, dua orang Panwascam yang dipukuli oknum simpatisan caleg DPD RI Medan itu merekam dan memotret kegiatan kampanye terbuka itu.

Menurut Bagja, kejadian pemukulan di Medan itu menjadi bukti kerja-kerja jajaran pengawas di daerah cukup beresiko.

"Tantangannya adalah massa. Kita berhadapan dengan massa yang begitu besar. Kami sudah memerintahkan kepada panwascam, Bawaslu Kabupaten/Kota, jika kemudian terjadi pelanggaran, langsung koordinasi dengan polisi," ucapnya.

"Kenapa? Enggak bisa kejadian-kejadian Medan Kota misalnya ini terjadi lagi," demikian Bagja menambahkan.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

UPDATE

LKPP Dorong UMKK di NTT Masuki Pasar Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:07

Dubes Terpilih AS Kamala Lakhdhir Ngaku Senang Ditugaskan di Indonesia

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:06

Sofyan Tan: Hindari Pinjol dan Judi Online dengan 4 Pilar Kebangsaan

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:00

Iklan Judi Online Racuni Masyarakat, Ini Langkah Konkret Kominfo

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:53

Ikut Sekolah Pemimpin Perubahan, Gus Nung Makin Pede Tarung di Jepara

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:52

Nasfryzal Carlo Ingin Fokus Perkuat Kearifan Lokal

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:35

Bawaslu Berhasil Raih WTP Kesembilan Kali dari BPK

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:27

PAN Tak Ambil Pusing Soal Tarik-Menarik RK di Jakarta atau Jabar

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:08

PPATK: 1.160 Anak di Bawah 11 Tahun Main Judi Online

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:07

Jajaki Dukungan PKB di Pilkada Medan, Prof Ridha Temani Cak Imin Jalan Sore di Berastagi

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:01

Selengkapnya