Berita

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan/Istimewa

Politik

Sabet Predikat Evaluasi SPBE Sangat Baik, Zulhas: Reformasi Birokrasi Kemendag Membanggakan

SELASA, 16 JANUARI 2024 | 23:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kementerian Perdagangan menorehkan prestasi membanggakan setelah berhasil meraih predikat sangat baik dengan memperoleh indeks 4,16 dalam Evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) 2023 yang dikeluarkan tim Asesor SPBE Nasional yang dipimpin Kemen PAN-RB.

Kemendag meraih peringkat ke-6 dari seluruh kementerian dan melampaui target kinerja Sasaran Strategis Sekretaris Jenderal Tahun 2023. Capaian ini meningkat dari tahun sebelumnya yang mencatatkan indeks sebesar 3,42 atau predikat  baik.

Keberhasilan ini tertuang dalam Keputusan Menteri PAN-RB Nomor 13 Tahun 2024 tentang Hasil Evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik Pada Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2023.

“Capaian ini melampaui target yang telah ditetapkan pada 2023. Diharapkan keberhasilan ini dapat terus ditingkatkan agar  menjadi lebih baik lagi,” ucap Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, Selasa (16/1).

Kegiatan pemantauan dan evaluasi SPBE bertujuan untuk mengukur capaian penerapan SPBE instansi pusat dan pemerintah daerah agar lebih terpadu, berkelanjutan, akuntabel, dan terintegrasi. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas penerapan SPBE serta pelayanan pemerintah berdasarkan perencanaan strategis, proses bisnis instansi, pemanfaatan  teknologi informasi dan komunikasi (TIK), manajemen SPBE, dan audit TIK.

Penilaian kematangan penyelenggaraan SPBE secara nasional dibagi menjadi 4 kategori utama. Yaitu kebijakan internal  SPBE, tata kelola SPBE, manajemen SPBE, dan layanan SPBE. Penyelenggaraan SPBE merupakan salah satu indikator dalam  pelaksanaan Reformasi Birokrasi Tematik dan Umum yang diwujudkan melalui layanan digital Kementerian Perdagangan.  

Pelaksanaan SPBE harus dievaluasi dan diarahkan agar sesuai dengan tata kelola, arsitektur,  standar, dan keamanan yang berkelanjutan. Penerapan SPBE pada instansi pusat dan daerah menjadi pedoman dan petunjuk dalam optimalisasi platform  layanan digital pemerintah sesuai arahan Presiden Joko Widodo dalam sidang kabinet paripurna pada 9 Januari 2023.

Mendag Zulkifli Hasan menambahkan, pencapaian indeks kematangan SPBE dengan kategori sangat baik merupakan   penajaman strategi dan program kerja penyelenggaraan SPBE yang dirumuskan Tim Koordinasi SPBE Kementerian Perdagangan.

Tugas tim ini salah satunya adalah melakukan review dan penyesuaian kebijakan internal, pedoman, standar, dan arsitektur SPBE sesuai dengan Peraturan penyelenggaraan SPBE nasional.

“Penyelenggaraan SPBE di Kementerian Perdagangan terus dilakukan perbaikan berkelanjutan di seluruh kategori  utama  penilaian pemantauan dan evaluasi SPBE. Diharapkan Kementerian Perdagangan meraih predikat memuaskan pada penilaian kematangan pada penyelenggaraan SPBE berikutnya,” tutup Mendag Zulkifli Hasan.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya