Berita

Event olahraga bulutangkis yang yang digelar Merah Meriah Sportainment/Ist

Olahraga

Berpasangan dengan Eca Aura, Alam Ganjar Catat Kemenangan Pertandingan Bulutangkis

SENIN, 15 JANUARI 2024 | 14:52 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Muhammad Zinedine Alam Ganjar dan Eca Aura nampak kompak berpasangan dalam event olahraga bulutangkis yang yang digelar Merah Meriah Sportainment.

Alam dan Eca bertanding dalam laga kelima di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (14/1). Alam didampingi orang tuanya, Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh Supriyanti.

Mereka kompak satu tim bersama berjuang di pertandingan ke lima atau pertandingan terakhir dalam pertandingan yang diadakan oleh  tersebut.

Alam dan Eca sendiri melawan Bastian dan Sitha dalam laga terakhir yang berkesudahan dengan skor akhir 30 vs 22 untuk kemenangan tim Alam dan Eca.

Pada babak awal pertandingan, Alam dan Eca terlihat masih beradaptasi satu sama lain dan tampak grogi. Namun, setelah masuk babak pertengahan mereka berdua mulai menguasai ritme pertandingan.

"Asik banget sih, aku ngomong gampang sebelum tanding karena mau menenangkan Eca, tapi jujur aku juga grogi," kata Alam dalam keterangan tertulis, Senin (15/1).

Seusai pertandingan berlangsung, Alam terlihat didatangi oleh ibunda dan mencium tangannya dan berbincang bersama Eca dan influencer lainnya.

Dalam pertandingan tersebut, tim yang bertanding dibagi dalam dua tim berbeda, yakni tim merah dan putih. Dalam tim merah terdapat pasangan ganda campuran Fadly-Fuji, Thariq-Pinka, Praz-Meyden, Iben Fredika dan Alam-Eca.

Sementara, untuk tim putih turut beberapa nama tenar lainnya, seperti Ibu-Vilmei, Harris-Marsha, Jeffry-Livy, Atap-Elina dan Bastian-Sitha. Skor akhir 4-1 untuk kemenangan tim merah.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya