Berita

Event olahraga bulutangkis yang yang digelar Merah Meriah Sportainment/Ist

Olahraga

Berpasangan dengan Eca Aura, Alam Ganjar Catat Kemenangan Pertandingan Bulutangkis

SENIN, 15 JANUARI 2024 | 14:52 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Muhammad Zinedine Alam Ganjar dan Eca Aura nampak kompak berpasangan dalam event olahraga bulutangkis yang yang digelar Merah Meriah Sportainment.

Alam dan Eca bertanding dalam laga kelima di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (14/1). Alam didampingi orang tuanya, Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh Supriyanti.

Mereka kompak satu tim bersama berjuang di pertandingan ke lima atau pertandingan terakhir dalam pertandingan yang diadakan oleh  tersebut.


Alam dan Eca sendiri melawan Bastian dan Sitha dalam laga terakhir yang berkesudahan dengan skor akhir 30 vs 22 untuk kemenangan tim Alam dan Eca.

Pada babak awal pertandingan, Alam dan Eca terlihat masih beradaptasi satu sama lain dan tampak grogi. Namun, setelah masuk babak pertengahan mereka berdua mulai menguasai ritme pertandingan.

"Asik banget sih, aku ngomong gampang sebelum tanding karena mau menenangkan Eca, tapi jujur aku juga grogi," kata Alam dalam keterangan tertulis, Senin (15/1).

Seusai pertandingan berlangsung, Alam terlihat didatangi oleh ibunda dan mencium tangannya dan berbincang bersama Eca dan influencer lainnya.

Dalam pertandingan tersebut, tim yang bertanding dibagi dalam dua tim berbeda, yakni tim merah dan putih. Dalam tim merah terdapat pasangan ganda campuran Fadly-Fuji, Thariq-Pinka, Praz-Meyden, Iben Fredika dan Alam-Eca.

Sementara, untuk tim putih turut beberapa nama tenar lainnya, seperti Ibu-Vilmei, Harris-Marsha, Jeffry-Livy, Atap-Elina dan Bastian-Sitha. Skor akhir 4-1 untuk kemenangan tim merah.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Ngobrol Serius dengan Kapolri

Senin, 19 Januari 2026 | 05:45

Legislator Golkar Tepis Keterlibatan Bahlil soal Sawit Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 05:25

Dokter Tifa: Keren Sekali Mobilnya, Bang Eggi!

Senin, 19 Januari 2026 | 04:59

Mahasiswa Harus jadi Subjek Revolusi Digital, Bukan Hanya Penonton

Senin, 19 Januari 2026 | 04:47

Kader Gerindra Papua Barat Daya Wajib Sukseskan Program Pemerintah

Senin, 19 Januari 2026 | 04:27

Perbakin Lampung Incar Banyak Medali di PON 2028

Senin, 19 Januari 2026 | 03:59

Pendidikan Bukan Persekolahan

Senin, 19 Januari 2026 | 03:48

Maruarar Sirait Dicap Warganet sebagai Penyelamat Konglomerat

Senin, 19 Januari 2026 | 03:24

Narasi Bung Karno Lahir di Jombang Harus jadi Perhatian Pemkab

Senin, 19 Januari 2026 | 02:59

Dankodaeral X Cup 2026 Bidik Talenta Pesepak Bola Muda Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 02:45

Selengkapnya