Berita

Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto/RMOL

Politik

Puan Salami Anies dan Cak Imin, PDIP: Kami Welcome

JUMAT, 12 JANUARI 2024 | 21:14 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Hasto Kristiyanto mengapresiasi sikap Ketua DPP PDIP Puan Maharani, yang bersalaman dengan pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, usai debat Capres lalu.

Sekjen PDIP itu juga mengatakan, pihaknya sangat terbuka ruang komunikasi dengan pasangan Amin.

“Tentu kami sangat welcome, apa yang ditampilkan Mbak Puan, salaman dengan Pak Anies,” kata Hasto kepada wartawan, di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (12/1).


Menurut dia, sikap Capres Nomor Urut 1 bersalaman dengan Puan Maharani itu berbanding terbalik dengan sikap Capres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto.

“Itu menunjukkan hal yang kontradiktif dengan Pak Prabowo, yang tidak mau salaman dengan Pak Anies,” kata Sekretaris TPN Ganjar-Mahfud itu.

Bahkan, lanjut Hasto, sikap Prabowo yang mengumpat dengan kata-kata “goblok” dan “tolol” di luar arena debat, menunjukkan sikap yang tak pantas sebagai seorang pemimpin.

“Dia (Prabowo) mengatakan ‘goblok tolol’, itu seharusnya tidak boleh disampaikan pemimpin. Pemimpin itu harus mengeluarkan kata-kata yang membangun harapan, menggelorakan semangat juang, bukan makian,” pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya