Berita

Ilustrasi banjir di Aceh Utara/Dok BPBA

Nusantara

7 Kabupaten di Aceh Terendam Banjir, 1 Orang Meninggal

RABU, 27 DESEMBER 2023 | 23:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) mencatat sebanyak 7 kabupaten diterjang banjir dan tanah longsor. Peristiwa tersebut terjadi akibat hujan dengan intensitas tinggi dalam durasi lama yang terjadi selama sepekan terakhir.

Menurut informasi yang diterima dari staf Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) BPBA, Haslinda Juwita,  banjir terjadi di Aceh Selatan, Aceh Singkil, Aceh Barat Daya, Langsa, Aceh Timur, Aceh Utara, dan Aceh Tamiang.  

Di Aceh Selatan banjir telah terjadi sejak Senin 18 Desember 2023 melanda dua kecamatan yaitu Trumon dan Trumon Tengah. Hal itu terjadi akibat meluapnya air sungai ke pemukiman warga, dari kejadian ini tidak memakan korban jiwa.


Sementara di Aceh Singkil banjir mulai terjadi sejak 23 Desember 2023 yang berdampak pada 6 Kecamatan. Selain menggenangi rumah warga, bencana ini juga ikut berdampak pada fasilitas umum lainnya seperti jalan penghubung antar desa, sekolah, masjid.

Banjir di Aceh Singkil juga mengakibatkan jembatan penghubung antara Desa Pili dengan Desa Sarok rusak. Sementara untuk jembatan di Kecamatan Singkohor dan dan Kecamatan Gunung Meriah saat ini putus. Kondisi terakhir saat ini sejumlah Desa sudah mulai surut.

Di Aceh Barat Daya, BPBA menyebutkan banjir berdampak terhadap 3 Kecamatan yaitu Blang Pidie, Setia, dan Tangan-Tangan. Merendam jalan nasional, rumah penduduk, dan area persawahan.

Di Kota Langsa banjir mulai terjadi pada pukul 08.00 WIB pada Senin (25/12). Merendam 3 Kecamatan yaitu Langsa Baro, Langsa Kota dan Langsa Lama.

“Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini,” ujarnya.

Banjir di Aceh Timur berdampak pada 9 kecamatan yang menyebabkan akses menuju Pantai Kera Kecamatan Simpang Jernih belum bisa dilalui. Informasi terakhir yang diterima saat ini banjir terus meluas.

Sementara itu untuk banjir di Aceh Utara berdampak terhadap 9 kecamatan akibat hujan lebat yang terus mengguyur Aceh Utara dan Bener Meriah dan menyebabkan sungai meluap. Adapun total korban terdampak yaitu 4.899 kepala keluarga dan 17.084 jiwa.

“Banjir Aceh Utara sebabkan satu orang korban jiwa meninggal dunia bernama Ardan yang tenggelam di sungai Patok 3,” ujarnya. Kondisi terakhir di Aceh Utara saat ini debit air masih tinggi dan semakin meluas.

Sementara di Aceh Tamiang, banjir terjadi di 3 kecamatan akibat hujan dengan intensitas tinggi yang menyebabkan sebanyak 230 kepala keluarga dan 726 jiwa terpaksa mengungsi.

Saat ini pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah setempat sedang melakukan upaya pemantauan, evakuasi dan pembersihan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya