Berita

Paket bantuan yang diterjunkan Pasukan Angkatan Udara Yordania ke Gereja St Porphyrius di Gaza Utara pada Minggu malam, 25 Desember 2023/Net

Dunia

Yordania Terjunkan Pasokan Bantuan dari Pesawat ke Gereja Gaza

SELASA, 26 DESEMBER 2023 | 12:08 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Di Malam Natal, Pasukan Angkatan Udara Yordania menerjunkan pasokan bantuan dari pesawat kepada ratusan pengungsi Kristen yang berlindung di Gereja St Porphyrius di Gaza Utara.

Mengutip National News pada Selasa (26/12), pengiriman bantuan lewat udara itu dilakukan selama Minggu malam (24/12), dan diperkirakan terdapat 800 umat Kristen yang berlindung di gereja tersebut setelah serangan Israel.

"Penerjunan udara ketujuh dari Yordania ini merupakan bentuk dukungan terhadap saudara-saudara Kristen kita di Jalur Gaza,” ungkap pihak militer Yordania.

Di waktu yang sama, Raja Yordania Abdullah II menyampaikan keprihatinannya terhadap kondisi Gaza dan umat Kristen di sana yang tidak bisa merayakan Hari Natal seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Sementara dunia merayakan Natal, kegembiraan dan kedamaian tidak ada di kalangan umat Kristen di Tanah Suci, yang tidak dapat menikmati kedamaian mengingat agresi brutal terhadap masyarakat di Gaza dan pembatasan jamaah di Yerusalem dan Betlehem,” ujarnya dalam cuitan di platform X.

Raja Abdullah II menekankan bahwa pihaknya terus berusaha mendorong agar perdamaian segera tercipta di Jalur Gaza dan akan memastikan bahwa pasokan diterima para korban perang.

“Keinginan kami untuk perdamaian bagi saudara dan saudari Kristen kami di Palestina dan dunia,” tambahnya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya