Berita

Anak-anak yang mengenakan kostum tradisional Ukraina menghadiri Malam Natal, di Lviv, Ukraina, pada Minggu, 24 Desember/Net

Dunia

Tinggalkan Warisan Rusia, Ukraina Rayakan Natal Tanggal 25 Desember

SENIN, 25 DESEMBER 2023 | 14:34 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Umat ??Kristen Ortodoks Ukraina menghadiri kebaktian pada Minggu (24/12) dan bersiap merayakan Natal pada tanggal 25 Desember 2023 untuk pertama kalinya.

Perubahan itu dilakukan setelah pemerintah Ukraina sepakat meninggalkan warisan ortodoks Rusia yang menggelar Natal di setiap tanggal 7 Januari.

Di pelabuhan Odesa di Laut Hitam bagian selatan, para jemaat berdoa dan menyalakan lilin ketika para pendeta berjubah emas mengadakan kebaktian Malam Natal di Katedral Kelahiran.


Salah satu umat ortodoks bernama Olena yang putra bungsunya menjadi petugas medis di medan perang mengatakan bahwa tahun ini dirinya merayakan Hari Natal dengan hari dan cara berbeda.

“Kami percaya bahwa kita harus merayakan Natal bersama seluruh dunia, jauh dari Moskow. Bagi saya, itulah pesan barunya sekarang,” ujarnya seperti dimuat Al-Arabiya pada Senin (25/12).

Kebanyakan gereja Kristen di wilayah Timur menggunakan kalender Julian, dimana Natal jatuh pada tanggal 7 Januari, dibandingkan kalender Gregorian yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari dan oleh gereja-gereja Barat.

Pada Juli lalu, Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy menandatangani undang-undang untuk mengubah perayaan Natal ke tanggal 25 Desember.

Menurutnya, undang-undang tersebut memungkinkan Ukraina meninggalkan warisan Rusia yang memberlakukan perayaan Natal pada tanggal 7 Januari.

Keputusan pengubahan Hari Natal berkaitan dengan invasi yang dilakukan Rusia sejak Februari tahun lalu.

Gereja Ortodoks Ukraina bahwa telah  resmi memisahkan diri dari Gereja Ortodoks Rusia setelah aneksasi Krimea oleh Moskow pada tahun 2014.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya