Berita

Wakil Komisi VII DPR Eddy Soeparno (kiri) saat peresmian pembangunan Gardu Induk 150 kilo Volt (kV) Tanggeung, Cianjur, Jawa Barat/Ist

Politik

Pembangunan GI Tanggeung Dilanjutkan, Eddy Soeparno: Cianjur Selatan Akan Dapat Listrik Stabil

RABU, 20 DESEMBER 2023 | 14:26 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

PT PLN (Persero) secara resmi melanjutkan kembali pembangunan Gardu Induk 150 kilo Volt (kV) Tanggeung. Pembangunan GI Tanggeung yang akan dimulai kembali, menjadi kemajuan baru dalam 10 tahun terakhir.

Peresmian ini dipimpin langsung Wakil Komisi VII DPR Eddy Soeparno bersama Direktur Manajemen Proyek dan Energi Baru Terbarukan PLN, Wiluyo Kusdwiharto di lokasi GI PLN, di Desa Sukamulya, Kecamatan Tanggeung, Cianjur, Jawa Barat.

Eddy Soeparno yang merupakan anggota DPR RI dari Dapil Jabar III yang meliputi Cianjur dan Kota Bogor, memang memberikan perhatian khusus agar masalah listrik yang belum merata di wilayah Cianjur Selatan ini bisa diatasi.


Keberadaan GI PLN Tanggeung, katanya, sangat penting sebagai solusi minimnya aliran listrik sudah bertahun-tahun menjadi masalah bagi warga Cianjur Selatan.

"Kepercayaan sebagai Pimpinan Komisi VII DPR RI dengan mitra PLN, saya gunakan untuk terus bergerak memastikan warga Cianjur Selatan bisa mendapatkan akses listrik yang stabil," kata Eddy dalam keterangannya, Rabu (20/12).

Menurut Eddy, semua upaya dilakukan untuk memastikan warga Cianjur Selatan mendapatkan akses listrik, diantaranya koordinasi intens dengan PLN dan Kementerian Energi dan Sumber Daya Manusia (ESDM).

Sekretaris Jenderal PAN itu, juga menyampaikan urgensi listrik bagi warga Cianjur Selatan ini dalam berbagai kesempatan Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Komisi VII DPR dengan Kementerian ESDM.

Dia bersyukur karena semua upaya tersebut mendapatkan hasil positif dengan disepakatinya program percepatan pembangunan Gardu Induk 150 kv Tanggeung dengan anggaran Rp570 miliar pada tahun 2023.

"Alhamdulillah setelah koordinasi intensif dengan berbagai pihak, GI PLN Tanggeung akan dibangun kembali," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya