Berita

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat berkeliling di Pasar Inpres Lubuklinggau, Sumatera Selatan/Ist

Politik

Dari Sumsel, Malam Ini Anies Hadiri Dialog Agromaritim di IPB

SENIN, 18 DESEMBER 2023 | 15:51 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan dijadwalkan langsung kembali ke Jakarta usai berkampanye di Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (18/12).

Berdasarkan informasi yang disampaikan Deputi Media dan Komunikasi Timnas Amin, Anies akan melanjutkan menghadiri dialog dan menyampaikan visi tentang kedaulatan agromaritim untuk Indonesia Emas 2045 di IPB International Convention Center (IICC), Baranangsiang, Bogor, pukul 19.00 WIB.

"Jika waktu yang dibutuhkan untuk kembali dari Sumatera Selatan menuju Bogor tidak cukup, maka ABW (Anies Baswedan) akan hadir secara online," kata Timnas Amin.

Di Sumatera Selatan, Anies saat ini sedang  menyapa warga, simpatisan, hingga relawan di GOR Taman Olahraga Megang, Kota Lubuklinggau.

Capres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Kebangkitan itu mengakhiri kegiatannya dengan Nongkrong Asyik Bareng Anies (NAIS) di Kafe Green District, Kota Lubuklingga.

Jika disimak, di antara tiga kandidat calon presiden, Anies Baswedan, memang yang paling rutin menghadiri acara diskusi yang diselenggarakan oleh kampus maupun institusi lain.

Anies selalu berusaha untuk dapat hadir langsung ke lokasi. Namun jika waktu tidak terkejar, jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu akan mengikuti secara daring.




Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Pilkada 2024 Diharapkan Jadi Ajang Penghukuman Politisi Busuk

Sabtu, 09 November 2024 | 07:59

Geo Dipa Energi Rutin Setor Rp200 Miliar ke Kas Negara lewat Bisnis Panas Bumi

Sabtu, 09 November 2024 | 07:51

Komisi III DPR Minta PPATK Sinergi dengan Aparat Penegak Hukum Berantas Judol

Sabtu, 09 November 2024 | 07:42

Ukraina Rilis Perangko Bergambar Presiden Prabowo Subianto

Sabtu, 09 November 2024 | 07:22

ANTAM Borong 30 Ton Emas dari Freeport, Erick: Ada Potensi Penghematan Cadangan Devisa

Sabtu, 09 November 2024 | 07:01

Dude Herlino Dipilih Jadi Duta Kerukunan Umat Beragama

Sabtu, 09 November 2024 | 06:58

Nusron Wahid Ajak Polri, Jaksa dan TNI Berantas Mafia Tanah

Sabtu, 09 November 2024 | 06:02

Beda Sikap Netizen ke Tom Lembong dan Budi Arie

Sabtu, 09 November 2024 | 05:16

4 Perampok Minimarket Diringkus, 1 Pelaku Didor

Sabtu, 09 November 2024 | 05:03

Kejati DKI Proses Dugaan Korupsi Abang None di Dinas Parekraf

Sabtu, 09 November 2024 | 04:11

Selengkapnya