Berita

Cawapres Mahfud MD mengunjungi kawasan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB)/RMOLJabar

Politik

Tim Ganjar-Mahfud Pasang Target Salip Suara Anies dan Prabowo di Jabar

SENIN, 11 DESEMBER 2023 | 04:00 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Calon wakil presiden (cawapres), Mahfud MD mengaku optimis bisa meraup suara dari masyarakat Jawa Barat (Jabar) meski masa kampanye cuma 75 hari.

Pendamping capres Ganjar Pranowo itu hadir di Kota Bandung untuk menemui sesepuh Jabar, Solihin GP serta Kabupaten Bandung Barat (KBB) untuk menyapa masyarakat, khususnya yang ada di Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Melihat animo masyarakat Kota Bandung dan KBB, Mahfud berkeyakinan akan memperoleh dukungan suara dari masyarakat Jabar di Pilpres 2024 mendatang.

"Ya, sebanyak mungkin suara tentunya, kita lakukan waktu masih cukup," kata Mahfud dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar.

Diterangkan Mahfud, dengan waktu 75 hari untuk kampanye, bagi dirinya dan Ganjar Pranowo cukup panjang untuk bisa mengumpulkan suara sebanyak-banyaknya.

"Tentunya, kami juga dibantu tim pemenangan di tingkat nasional maupun tingkat darah yang sama-sama akan bekerja keras memenangkan Pilpres nanti," kata Mahfud.

Terkait koalisi, dia mengatakan, selain PDIP, Partai Hanura, PPP, serta Perindo akan berjuang bersama dengan tagline 'Tidak Korupsi dan Tidak Menipu'.

"Pada kampanye kami, tentunya mendekati masyarakat dengan hati bukan dari materi," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Umum Relawan Gapura Nusantara, Marsekal TNI (Purn) Agus Supriatna mengatakan, dengan kapasitas dan kapabilitas Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, dirinya yakin, Ganjar-Mahfud bisa menang telak di Jawa Barat, mengalahkan Anies-Muhaimin dan Prabowo-Gibran.

"Melihat dari sisi kapabilitas, kami menargetkan Ganjar-Mahfud menang di Jawa Barat pada Pilpres 2024," kata Agus.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Sidang Komika Aulia Rakhman Dilarang Diliput, Begini Penjelasan Jubir PN Tanjungkarang

Selasa, 21 Mei 2024 | 05:54

Safaruddin Akui Belum Dapat Perintah Prabowo untuk Jadi Cawagub Aceh

Selasa, 21 Mei 2024 | 05:35

Hari Ini MK Bacakan Putusan Dismissal Sengketa Pileg

Selasa, 21 Mei 2024 | 05:15

Pabrik Ekstasi dan Pil Koplo di Surabaya Bagian Sindikat Narkoba di Jakarta

Selasa, 21 Mei 2024 | 04:59

2 Anggota DPRD Mangkir dari Pemeriksaan Kejaksaan

Selasa, 21 Mei 2024 | 04:42

Malang Diguncang Gempa M 5,3, Tak Berpotensi Tsunami

Selasa, 21 Mei 2024 | 04:22

Pencemaran Sungai Singgersing Diduga Akibat Pembukaan Lahan Sawit

Selasa, 21 Mei 2024 | 03:57

Ombudsman Ajak Warga Jabar Kenali Latar Belakang Cagub

Selasa, 21 Mei 2024 | 03:31

Punya Kesamaan Visi Misi, Alasan Bobby Nasution Gabung Gerindra

Selasa, 21 Mei 2024 | 02:58

Polemik Maskot Pilkada, KPU Bandar Lampung Minta Maaf

Selasa, 21 Mei 2024 | 02:29

Selengkapnya