Berita

Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan mengunjungi rumah pengasingan bung Karno di Bengkulu, Rabu (6/12)/Ist

Politik

Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Bengkulu, Anies Janji Kembangkan Destinasi Sejarah

RABU, 06 DESEMBER 2023 | 20:06 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan menyempatkan mengunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Bengkulu, Rabu (6/12).

“Hari ini ke Bengkulu mampir ke tempat Bung Karno tinggal dari tahun 38 sampai 42 kita ingin mengingatkan diri kami sendiri dan semuanya," kata Anies.

Pada kunjungan tersebut, Anies mengajak  masyarakat kembali pada cita-cita republik ini saat didirikan yakni menghadirkan keadilan bagi seluruh rakyatnya.

Capres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu berkomitmen jika terpilih menjadi pemimpin selanjutnya, akan mengembangkan berbagai destinasi-destinasi bersejarah.

“Tempat-tempat ini akan dirawat, akan dikembangkan dan dibuat menjadi lebih menarik supaya lebih banyak lagi anak-anak muda yang berkesempatan untuk belajar,” tandasnya.

Selain melihat beberapa koleksi bersejarah dari presiden pertama Indonesia, Anies juga menyempatkan diri untuk membasuh muka di sumur yang terletak di belakang rumah bersejarah tersebut.

Jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu sebelumnya berkunjung ke rumah sejarah Djiauw Kie Siong dalam rangkaian agenda kampanye di Karawang, Jawa Barat, Senin (4/12).

Di rumah itulah, Bung Karno dan Bung Hatta, dibawa para pemuda yang mendesak dilaksanakannya proklamasi kemerdekaan.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya