Berita

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, dan Gubernur Tokyo, Yuriko Koike, menggelar pertemuan bilateral di Dubai, Sabtu (2/12)/Ist

Politik

Di COP 28, Jakarta-Tokyo Tingkatkan Kerja Sama Sister City

SELASA, 05 DESEMBER 2023 | 11:55 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, dan Gubernur Tokyo, Yuriko Koike, menggelar pertemuan bilateral sebagai bagian dari agenda kedua pemimpin dalam menghadiri Konferensi Perubahan Iklim ke-28 (COP 28) di Dubai, Sabtu (2/12).

Pertemuan itu menandai komitmen kuat  kedua pemimpin kota untuk meningkatkan sinergi dalam menghadapi tantangan global terkait perubahan iklim, terutama dalam kerangka kerja sama sister city Jakarta-Tokyo yang telah terjalin sejak 1989.

Kedua belah pihak berdiskusi mengenai pengalaman dan kebijakan yang berkomitmen untuk mengatasi tantangan urban dan perubahan iklim sebagai upaya bersama menciptakan solusi yang inovatif. Pertemuan ini juga sekaligus membahas program kerja sama lanjutan antara dua kota pada 2024.

"Jakarta sedang meningkatkan inovasi solusi permasalahan urban, meningkatkan kualitas pelayanan publik, dan membangun pemerintahan yang semakin transparan. Selaras dengan hal tersebut, Jakarta terus mengembangkan kerja sama dengan berbagai kota global dunia, salah satunya Tokyo," kata Heru, dikutip dari laman resmi Pemprov DKI Jakarta, Selasa (5/12).

Heru menambahkan, Jakarta juga telah ditunjuk untuk menjadi tuan rumah Crisis Management Conference 2024. Hal ini merupakan suatu kehormatan bagi kota Jakarta.

“Jakarta merasa sangat terhormat menjadi tuan rumah, dan berkomitmen agar konferensi internasional tersebut berdampak positif bagi kota-kota dalam menangani bencana," kata Heru.

Untuk diketahui, Jakarta dan Tokyo telah melaksanakan kerja sama sister city sejak 1989. Bidang-bidang  yang dilaksanakan pada awal kerja sama adalah kunjungan delegasi pemerintah, olahraga dan kepemudaan, kunjungan tenaga teknis, dan kunjungan delegasi pelatihan kejuruan.

Dalam perkembangannya, kerja sama kedua kota bertumbuh dan mencakup bidang kebudayaan, kepemudaan dan olahraga, kesehatan, kelestarian lingkungan, dan pengendalian bencana.



Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya