Berita

Capres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo dalam kanal YouTube Akbar Faizal Uncensored (AFU), Kamis (30/11)/Rep

Politik

Kritik Penegakan Hukum di Era Jokowi, Ganjar: Itu Rasa Cinta Kita

JUMAT, 01 DESEMBER 2023 | 01:10 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Capres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo telah mengkritik penegakan hukum di Indonesia yang menurun pada era Presiden Jokowi dalam acara Ikatan Alumni (IKA) Universitas Negeri Makassar (UNM) yang digelar di Hotel Four Points by Seraton Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (18/11).

Politikus PDIP itu memberikan nilai 5 soal penegakan hukum di Indonesia.

“Kasus kemarin kan menelanjangi semuanya dan kita dipertontonkan soal itu, dengan kasus ini jeblok, poinnya lima,” kata Ganjar dalam acara tersebut.


Usai pernyataan Ganjar itu, publik menjadi gaduh. Banyak yang menuding bahwa Ganjar sudah melakukan serangan kepada Jokowi.

Dalam podcast di kanal YouTube Akbar Faizal Uncensored (AFU), Kamis (30/11), Ganjar mengutarakan kritik itu berdasarkan data dan realita yang terjadi.

Bahkan kritik tersebut merupakan bagian dari rasa sayangnya kepada Jokowi.

“Ya juga mendapatkan banyak kritik, ‘Pak Ganjar kenapa nyerang Pak Jokowi? Saya tidak ada kebencian sama sekali, data dan faktanya ada,” ujar Ganjar

“Sebagai sahabat, sebagai teman karena ada civil society yang bicara, kan saya harus mengingatkan, itu rasa cinta kita,” ungkapnya.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengakui banyak orang yang tersinggung. Namun dirinya harus jujur dalam melihat kondisi yang ada saat ini.

“Bahwa kejujuran penting, mengingatkan penting, tapi tidak setiap orang nyaman. Itulah ketulusan, tanpa kebencian lho,” pungkasnya.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya