Berita

Ketua DPD PDIP Jawa Barat (Jabar), Ono Surono/RMOL

Politik

Didorong Nyagub Jabar, Ono Surono: Ganjar-Mahfud Menang Dulu

SABTU, 25 NOVEMBER 2023 | 01:30 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Ketua DPD PDIP Jawa Barat (Jabar), Ono Surono digadang-gadang akan maju sebagai calon gubernur (cagub) pada Pilgub 2024 mendatang.

Merespons kabar tersebut, Ono mengaku belum berpikir untuk ikut berebut kursi Jabar 1. Sejauh ini, dirinya memilih fokus untuk memenangkan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024.

"Nanti, kalau saya, Ganjar-Mahfud menang dulu. Belum (ditetapkan), partai belum memproses itu. Baru grooming (persiapan) DPD dan DPC," ucap Ono, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (24/11).

Lebih jauh, Ono mengatakan, PDIP juga belum menetapkan kandidat calon kepala daerah yang bakal diusung untuk maju di 27 kabupaten/kota. Namun, pihaknya telah mengantongi sejumlah nama, baik kader PDIP maupun dari luar partai.

"Kita sudah mulai inventarisir tokoh masyarakat, kader maupun nonkader di 27 kabupaten/kota untuk mulai kita grooming siapa calon-calonnya. Nantinya akan dikaji dan ditindaklanjuti sebelum diputuskan secara final," ungkapnya.

Masih kata Ono, kolaborasi dengan partai pengusung Ganjar-Mahfud, yakni PPP, Perindo, dan Hanura juga akan ditingkatkan PDIP untuk Pilkada 2024. Sehingga, kerja sama dan kolaborasi tidak akan berhenti usai Pilpres 2024.

"Sesuai yang disampaikan Ibu Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri), kerja sama ini tidak hanya Pilpres, tapi Pileg dan Pilkada. Kita sudah bicara dengan PPP, Hanura dan Perindo untuk meng-grooming calon-calon kepala daerah untuk 27 kabupaten/kota," pungkas Ono.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya