Berita

Ketua Fraksi PKS DPR RI, Jazuli Juwaini/Net

Politik

Ketua FPKS DPR: Kemerdekaan Palestina Satu-satunya Solusi Perdamaian

RABU, 22 NOVEMBER 2023 | 20:33 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Satu-satunya solusi dan jalan keluar untuk menghentikan agresi Israel ialah dorongan dunia internasional untuk mewujudkan kemerdekaan Palestina. Dengan begitu, Palestina akan berdaulat di atas tanahnya sendiri.

"Yang pasti, menuntut solusi perdamaian paling utama, yakni memastikan kemerdekaan bangsa dan negara Palestina," tegas Ketua Fraksi PKS DPR RI, Jazuli Juwaini dalam keterangan tertulisnya, Rabu (22/11).

Sebagaimana amanat konstitusi, Fraksi PKS DPR RI juga memastikan akan terus menyuarakan dukungan kepada Palestina. Dukungan tersebut bisa diwujudkan melalui dunia internasional maupun bantuan kemanusiaan untuk masyarakat Palestina.


"Apa yang bisa lakukan, kita lakukan. Apa yang bisa kita kontribusikan, kita kontribusikan," tutur anggota Komisi I DPR RI ini.

Terbaru, Fraksi PKS DPR RI juga menggelar webinar internasional tentang Palestina bertajuk "Stop Genosida Israel di Gaza" bekerja sama dengan Justice and Democracy Forum (JDF) Istanbul dan The Strategia Institute, Selasa (21/11).

Webinar tersebut dibuka oleh Ketua Majelis Syura PKS yang juga merupakan Ketua Persatuan Ulama Dunia, Salim Segaf Al Jifri; Ketua Kaukus Parlemen Malaysia untuk Palestina, Syed Ibrahim Syed Noh; Ketua Forum Demokrasi dan Keadilan Istanbul, Azzam Ayoubi; dan Ketua Kaukus Palestina DPR RI, Sahrul Aidi Maazat.

 "Melalui webinar internasional ini, mudah-mudahan bermanfaat dan makin menguatkan narasi bahwa kemerdekaan Palestina harus segera diberikan," tandasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya