Berita

Plt Ketua Umum DPP Relawan Anies Presiden Indonesia (R-API) sekaligus Ketua Umum Beta Mendukung Anies (Beta Manies) Fridrik Makanlehi atau Fritz Alor Boy/Net

Politik

Cegah Kalah Telak di Pilpres, Relawan Desak Komposisi Timnas Amin Dievaluasi

SABTU, 18 NOVEMBER 2023 | 02:13 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) pada Pilpres 2024 belum mewakili seluruh elemen yang selama beberapa bulan terakhir sudah lebih dulu berjuang di lapangan untuk mensosialisasikan capres-cawapres yang diusung Nasdem, PKS, dan PKB itu ke tengah-tengah masyarakat.

Demikian pendapat yang disampaikan Plt Ketua Umum DPP Relawan Anies Presiden Indonesia (R-API) sekaligus Ketua Umum Beta Mendukung Anies (Beta Manies) Fridrik Makanlehi atau Fritz Alor Boy kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (18/11).

"Timnas Amin sekarang justru diisi orang-orang yang datang belakangan. Mereka tidak pernah berdarah-darah sebelumnya," kata Fritz Alor Boy.

Menurut Fritz Alor Boy, komposisi Timnas Amin belum dirasakan gregetnya karena tidak mewakili berbagai unsur.

“Komposisi Timnas Amin sangat merugikan Anies-Muhaimin. Kalau tidak dievaluasi, kita akan kalah telak,” kata Fritz Alor Boy.

Fritz Alor Boy meminta komposisi Timnas Amin tak dianggap sepele atau main-main karena akan merebut kemenangan Pilpres 2024.

"Struktur Timnas Amin sekarang lebih mirip tim sukses calon kepala desa atau bupati," sindir Fritz Alor Boy.

Fritz Alor Boy meminta Timnas Amin segera merekrut relawan, milenial, kader parpol, tokoh agama, tokoh masyarakat, mahasiswa, dan pegiat media sosial masuk ke dalam kabinet.

“Jangan anak tirikan relawan. Tanpa relawan, tak mungkin parpol atau Timnas Amin bisa bekerja sendiri. Karena itu, relawan, pegiat medsos, milenial, tokoh agama, dan tokoh masyarakat harus dilibatkan,” demikian Fritz Alor Boy.


Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

Pagar Suci Bekali Robinsar-Fajar Senjata Kujang

Senin, 04 November 2024 | 18:05

Menunggu Langkah Polri Periksa Budi Arie Usut Bandar Judol

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Hajj Run 2024 Strategi Tingkatkan Literasi Haji pada Masyarakat

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Muzani soal Pertemuan Prabowo-Jokowi di Solo: Hanya Silaturahmi Biasa

Senin, 04 November 2024 | 17:29

Undang Stakeholder, Baleg DPR Susun Prolegnas 2025-2029

Senin, 04 November 2024 | 17:21

Menhut Gandeng Polri Berantas Pembalakan Liar

Senin, 04 November 2024 | 17:15

Putri Zulkifli Hasan Siap Kawal Target Swasembada Energi

Senin, 04 November 2024 | 17:08

Penetapan Tersangka Tom Lembong Terlalu Dipaksakan

Senin, 04 November 2024 | 16:50

BNI dan BSD Jalin Kerja Sama Pembiayaan Supply Chain

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Latihan Militer Perdana Indonesia-Rusia Latma ORRUDA 24 Resmi Dimulai

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Selengkapnya