Bayi malang yang ditemukan dalam kardus di parkiran sebuah minimarket Jalam Manyar Sabrangan, Mulyorejo, Surabaya/Ist

Nusantara

Bayi dalam Kardus Ditemukan di Parkiran Minimarket

MINGGU, 12 NOVEMBER 2023 | 14:14 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

rmol.idWarga dihebohkan dengan ditemukannya bayi berjenis kelamin laki-laki yang ditaruh dalam kardus di parkiran sebuah minimarket Jalan Manyar Sabrangan, Mulyorejo, Surabaya, pada Jumat, (10/11)

Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya Buyung Hidayat mengatakan, penemuan bayi yang diperkirakan baru berusia satu hari itu berawal ketika dua pengunjung hendak ke ATM yang ada di dalam minimarket tersebut.

Keduanya adalah Gita Syahputri Kusuma Wardani (30), warga Jalan Banyu Urip dan Sawahan dan Monica (29), asal Jalan Gubeng Kertajaya, Gubeng. Disebut-sebut jika profesi mereka, dokter dan perawat.

"Kedua pengunjung ini hendak ke ATM, yang ada di dalam minimarket. Waktu itu kejadiannya sekitar pukul 16.30 WIB," kata Buyung dikutip dari Kantor Berita RMOLJatim, Minggu (12/11).

Ketika keduanya hendak memundurkan kendaraan, tiba-tiba sensor berbunyi. Mereka lantas memeriksa bagian belakang mobil dan menemukan kardus berisi bayi tersebut.

Selain bayi, keduanya juga menemukan benda-benda lain di dalam kardus seperti kain warna putih, kain gedong warna hijau dan kain selimut putih bermotif flora dan fauna. Terdapat juga susu formula, popok bayi dan satu stel baju beserta celana warna merah.

Penemu bayi waktu itu tidak melaporkan kepada orang sekitar lokasi, ataupun pihak otoritas pemilik area minimarket tersebut, seperti kasir, satpam, tukang parkir atau kepala minimarket. Melainkan dibawa langsung ke rumah di Jalan Ngagel Tama Utara, Pucang Sewu, Kecamatan Gubeng, Kota Surabaya.rmol.id

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

UPDATE

Respons Dedi Mulyadi soal Penggeledahan di Rumah Ridwan Kamil

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:30

Bakamla Gagalkan Penyelundupan 60 Ribu Ekor Baby Lobster Senilai Rp1 Miliar

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:12

Lonjakan Arus Mudik Diperkirakan Terjadi pada 28 Maret 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:50

Trump Akan Kembali Batasi Warga dari Negara Muslim Masuk AS

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:30

Jojo dan Putri KW Melaju ke 16 Besar All England 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:10

NTP Menurun, Komisi IV DPR Minta Kementan Perhatikan Kesejahteraan Petani

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:53

Stabilkan Harga Bapok, Operasi Pasar Diminta Digelar Lebih Masif

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:35

Undang Menko Airlangga, DPP Bapera Bakal Santuni 20 Ribu Anak Yatim di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:17

Elemen Masyarakat Sumsel Apresiasi Kejari Muba Tahan Pengusaha Haji Halim Ali

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:59

Legislator PDIP Soroti Kasus Proyek Digitalisasi Pertamina-Telkom

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:34

Selengkapnya