Berita

Wakil Presiden KH. Ma'ruf Amin/Ist

Politik

Ma’ruf Amin Undang Makan Siang Tiga Bacawapres Senin Besok

KAMIS, 02 NOVEMBER 2023 | 12:20 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Wakil Presiden (Wapres) KH. Ma’ruf Amin akan bertemu dengan tiga bakal calon wakil presiden (Bacawapres) peserta Pilpres 2024 di Istana Wapres, Jl. Medan Merdeka No. 6, Jakarta Pusat, Senin (6/11) mendatang.

Hal ini diungkapkan Jurubicara (Jubir) Wapres, Masduki Baidlowi dalam keterangan persnya usai mendampingi Wapres pada pertemuan dengan Menteri Keamanan Publik Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Wang Xiaohong di Istana Wapres.

“Direncanakan Wakil Presiden akan menerima ketiga bacawapres pada hari Senin [dan] akan makan siang bersama di Istana Wapres,” ujar Masduki, Kamis (2/11).


Adapun materi pembicaraan pada pertemuan tersebut, menurut Jubir, adalah terkait upaya menciptakan suasana damai dan kompetisi sehat dalam Pemilu 2024, sebagaimana sering ditekankan Wapres.

“Kompetisi boleh, tapi jangan sampai menciptakan suasana pembelahan di masyarakat, dan itu adalah upaya yang baik, [sekaligus] silaturahmi,” jelasnya.

Lebih lanjut, Masduki menuturkan bahwa pertemuan Wapres dengan para Bacawapres semula diagendakan bersamaan dengan pertemuan Presiden dengan para Bacapres pada Senin (30/10) lalu, tetapi di lokasi yang berbeda.

Namun, karena para Bacawapres telah memiliki agenda masing-masing yang tidak dapat ditinggalkan, maka pertemuan ditunda hingga Senin mendatang.

“Kemudian presiden menyelenggarakan terlebih dahulu dan Wakil Presiden menyelenggarakan juga," ungkapnya.

“Dan juga waktu itu [Wapres] ada kunjungan ke Jambi," imbuhnya.

Masduki menambahkan, Wakil Presiden KH. Ma'ruf Amin sangat ingin bertemu pada Rabu (1/11). Akan tetapi karena banyak agenda yang harus dihadiri, maka pertemuan itu urung terlaksana.

"Bahkan hakikatnya yang diinginkan [pertemuan berlangsung] pada hari ini sebenarnya, tetapi lagi-lagi tidak bisa karena ada beberapa agenda dan kemudian akhirnya diputuskan pada hari Senin, makan siang bersama,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya