Berita

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani/Ist

Politik

Dipinang Golkar Jadi Cawapres Prabowo, PDIP Masih Tunggu Sikap Gibran

MINGGU, 22 OKTOBER 2023 | 06:52 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menyatakan sudah bertemu dengan Gibran Rakabuming Raka dalam membahas beberapa hal.

Salah satunya, perihal Partai Golkar mengusung Walikota Solo itu sebagai cawapres untuk mendampingi Prabowo Subianto.

"Saya semalam sudah ketemu dengan Mas Gibran, yang di mana Mas Gibran menyampaikan ada kemungkinan untuk mengikuti kontestasi pilpres. Namun untuk bagaimana kita tunggu selanjutnya," kata Puan melalui keterangan tertulisnya, Minggu (22/10).


Terkait sikap Golkar yang mengusung Gibran sebagai cawapres, Puan tak ingin berkomentar banyak. PDIP sendiri sebagai partai yang dinaungi Gibran telah memutuskan mengusung Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pilpres 2024.

"Dari Partai Golkar meminta (Gibran) untuk bisa jadi cawapres, namun bagaimana setelah ini belum ada keputusan. Jadi saya belum bisa mengucap apa-apa," jelasnya.

Terkait Golkar yang mengusung putra sulung Presiden Joko Widodo menjadi cawapres Prabowo Subianto, Puan mengatakan, hal tersebut baru berupa usulan.

“Belum ada penetapan, baru partai Golkar yang akan mencalonkan Mas Gibran sebagai Cawapres dari partai Golkar. Ada kesepakatan dari seluruh koalisi Mas Prabowo. Jadi kita tunggu saja," demikian Puan.

Seperti diketahui, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengumumkan partainya akan mengusulkan nama Gibran ke Koalisi Indonesia Maju untuk mendampingi Capres Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya