Berita

Delegasi Indonesia dari Kementerian Perindustrian melakukan kunjungan ke pusat research and development Solinatra di Norwich, Inggris/Ist

Bisnis

Dorong Kerja Sama Teknologi dengan Inggris, Kemenperin Harap Indonesia jadi Pemimpin Produk Biodegradable

JUMAT, 20 OKTOBER 2023 | 08:43 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berharap Indonesia bisa menjadi salah satu pemimpin di dunia dalam produksi produk-produk biodegradable (dapat terurai alami).

Usai partisipasi Indonesia sebagai Official Partner Country pada pameran teknologi industri terbesar Hannover Messe 2023, Kemenperin terus melakukan pendampingan dan pemantauan atas implementasi pencapaian kesepakatan antara PT. ATMI IGI dan Solinatara Group pada pameran tersebut, termasuk melakukan kunjungan ke pusat research and development Solinatra di Norwich, Inggris.

"Kemenperin mengharapkan kerja sama ini tidak hanya dapat memposisikan Indonesia sebagai salah satu pemimpin di dunia dalam produksi produk-produk biodegradable, namun juga mendorong masa depan yang lebih berkelanjutan," kata Direktur Jenderal Ketahanan, Perwilayahan, dan Akses Industri Internasional (Dirjen KPAII) Kemenperin, Eko S.A. Cahyanto dalam keterangan di Jakarta, seperti dikutip dari laman resmi Kemenperin, Jumat (20/10).

Hal itu, lanjutnya, sejalan dengan Sustainable Development Goals dan target Net Zero Emissions (NZE), serta upaya Indonesia untuk mengurangi sampah plastik laut dengan target sebesar 70 persen pada tahun 2025, dan sepenuhnya bebas sampah plastik pada tahun 2040.

Selama kunjungan ke Inggris, delegasi Indonesia juga menyaksikan langsung proses revolusioner di Solinatra, yang mengubah limbah tanaman menjadi bahan yang dapat terbiodegradasi.

Solinatra, yang berkantor pusat di Belanda, adalah pelopor dalam inovasi biomaterial. Perusahaan tersebut memanfaatkan bahan-bahan nabati 100 persen alami yang tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga dapat diintegrasikan secara sempurna dalam proses manufaktur yang ada.

Sebagai salah satu bentuk implementasi dari Nota Kesepahaman yang ditandatangani di Hannover Messe 2023, ATMI IGI sebagai salah satu co-exhibitor Indonesia di Hannover Messe 2023 dan Solinatra mendirikan ATMI-Solinatra Center of Excellence; lembaga pionir di Indonesia dalam melakukan transisi dari plastik yang menimbulkan sampah ke bahan yang sepenuhnya alami dan dapat terurai secara hayati serta dapat dibuat kompos.

Dengan menggabungkan keahlian teknik ATMI dan bahan-bahan inovatif Solinatra, Center of Excellence akan mendidik generasi pemimpin industri berikutnya, memposisikan Indonesia sebagai pemimpin global dalam produksi produk biodegradable.

“Kemitraan ini tidak hanya mendukung agenda ramah lingkungan di Indonesia, tetapi juga membuka peluang untuk fasilitas manufaktur baru, sehingga mendorong lapangan kerja yang ramah lingkungan,” pungkas Eko.

Senada dengan Eko, CEO Solinatra Robert de Jong menyambut baik kemitraan ini. Ia mengatakan, Solinatra sepenuhnya mendukung visi Indonesia untuk mengatasi permasalahan sampah plastik, dan produk inovatif Solinatra selaras dengan tujuannya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya