Berita

Bupati Blitar Rini Syarifah menerima penghargaan dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa/Net

Nusantara

Dukung Ketahanan Pangan, Bupati Blitar Raih Penghargaan dari Gubernur Jatim

KAMIS, 12 OKTOBER 2023 | 15:45 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Bupati Blitar Rini Syarifah menerima penghargaan sebagai kepala daerah yang berkomitmen mengembangkan peternakan unggas dalam mendukung ketahanan pangan.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa usai upacara memperingati Hari Jadi ke-78 Provinsi Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Kamis (12/10).
 

“Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah ikut bekerja keras, mendukung upaya-upaya Pemerintah Kabupaten Blitar dalam mengembangkan usaha unggas, sehingga Kabupaten Blitar bisa berkontribusi telur sekitar 28 persen untuk nasional,” tutur Bupati Rini.

Kabupaten Blitar merupakan daerah sentra produksi telur ayam ras di Jawa Timur bahkan di Indonesia. Secara keseluruhan populasi ayam ras petelur di Kabupaten Blitar berdasarkan data Triwulan II Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blitar mencapai 15.862.769 ekor, dengan total jumlah peternak mencapai 3.190 orang, dan produksi telur mencapai 462,85 ton per hari.

Produksi ini diharapkan bisa stabil, sehingga tetap bisa memenuhi kebutuhan telur secara nasional.

Bupati Rini menjelaskan bahwa, berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kabupaten Blitar untuk membantu kesulitan peternak. Mulai dari bersurat kepada Badan Pangan Nasional untuk mengajukan permohonan bantuan distribusi angkutan jagung dari daerah produksi jagung (seperti Dompu, NTT, dan lain-lain) untuk dikirim ke Blitar dan menawarkan produk telur Kabupaten Blitar pada setiap agenda kerja keluar daerah.

Termasuk, mendorong peternak membuat pakan self-mixing untuk menekan biaya produksi pakan dan juga memfasilitasi peternak untuk mendapatkan subsidi jagung dari Kementerian Pertanian melalui Bulog, bagi peternak rakyat anggota koperasi atau asosiasi.

Bupati perempuan pertama di Blitar ini juga menyampaikan bahwa pada Minggu (15/10) di Alun-alun Kanigoro akan diselenggarakan Peringatan Hari Ayam dan Telur Nasional (HATN).

“Tahun 2023 ini merupakan peringatan yang ke-13. Untuk itu, dalam peringatan tersebut nantinya saya harapkan sebagai momentum agar seluruh masyarakat bisa rutin mengkonsumsi daging ayam dan telur sebagai sumber protein hewani,” tutupnya.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya