Berita

Masyarakat Kecamatan Lumbok Seminung, Lampung Barat, melaksanakan shalat istisqa dan doa bersama/RMOLLampung

Nusantara

Warga Lumbok Seminung Shalat Istisqa Minta Hujan

KAMIS, 12 OKTOBER 2023 | 07:03 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Berharap turun hujan di tengah dampak El Nino, masyarakat Kecamatan Lumbok Seminung, Lampung Barat, melaksanakan shalat istisqa dan doa bersama.

Adapun kegiatan yang diikuti oleh ratusan masyarakat Kecamatan Lumbok Seminung tersebut digelar di lapangan SMP Negeri 1 Lumbok Seminung, Rabu (11/10).

Camat Lumbok Seminung, Erwin Ardiansya, menyebutkan bahwa digelarnya shalat tersebut merupakan salah satu langkah yang dapat diambil secara bersama dengan masyarakat untuk menghadapi dampak El Nino.

"Dalam kesempatan ini banyak masyarakat setempat yang hadir dari berbagai elemen, seperti tokoh agama, tokoh masyarakat, bahkan siswa-siswi SMP Negeri 1 Lumbok Seminung itu sendiri," ujar Erwin dikutip Kantor Berita RMOLLampung.

Dia pun meminta agar seluruh aparatur pemerintah pekon (Desa) yang ada di Kecamatan Lumbok Seminung khususnya peratin (Kepala desa) dapat mencatat data warga yang terdampak El Nino sehingga dapat diberikan bantuan.

Sementara itu, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Lumbok Seminung, Yurizal, mengatakan, kegiatan yang sudah diagendakan oleh masyarakat tersebut dilakukan karena belum adanya turun hujan. Sehingga, masyarakat masih kesulitan untuk mendapatkan air bersih.

"Maka kami berkumpul disini untuk memohon kepada Allah agar segera diturunkan hujan khususnya di Kecamatan lumbok seminung," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya