Berita

Presiden Joko Widodo dalam konferensi pers setelah memimpin KTT AIS di Bali pada 11 Oktober 2023/Repro

Dunia

Pimpin KTT AIS, Jokowi Ajak Kolaborasi Tangani Perubahan Iklim

RABU, 11 OKTOBER 2023 | 14:19 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Joko Widodo memimpin pertemuan puncak (KTT) pertama Archipelagic and Island States (AIS) di Bali Nusa Dua Conference Center, Badung, Bali pada Rabu (11/10).

Dalam paparannya, Jokowi mengatakan pelaksanaan KTT AIS merupakan salah satu komitmen Indonesia untuk bekerja sama di level yang lebih tinggi, khususnya untuk terus menyuarakan kepentingan negara-negara berkembang dan kepulauan.

"Ancaman perubahan iklim sangat nyata. Kenaikan permukaan laut,
pencemaran laut oleh sampah dan limbah semakin terasa dampaknya
dan mengancam tidak hanya bagi keberlangsungan laut tapi juga
kedaulatan dan kesatuan wilayah negara," ujar Jokowi dalam konferensi pers usai KTT AIS.

Untuk itu, Jokowi mengatakan, KTT AIS sepakat untuk memegang prinsip solidaritas, kesetaraan dan inklusivitas sebagai landasan bersama dalam bekerja sama.

Dalam hal ini, ia menekankan perlunya kolaborasi dan kesatuan negara pulau dan kepulauan agar bisa tumbuh bersama dan mengatasi beragam tantangan yang ada.

"Negara berkembang dan negara kepulauan memiliki hak yang sama
untuk maju, memiliki hak yang sama untuk melakukan pembangunan," pungkas Jokowi.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

UPDATE

Respons Dedi Mulyadi soal Penggeledahan di Rumah Ridwan Kamil

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:30

Bakamla Gagalkan Penyelundupan 60 Ribu Ekor Baby Lobster Senilai Rp1 Miliar

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:12

Lonjakan Arus Mudik Diperkirakan Terjadi pada 28 Maret 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:50

Trump Akan Kembali Batasi Warga dari Negara Muslim Masuk AS

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:30

Jojo dan Putri KW Melaju ke 16 Besar All England 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:10

NTP Menurun, Komisi IV DPR Minta Kementan Perhatikan Kesejahteraan Petani

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:53

Stabilkan Harga Bapok, Operasi Pasar Diminta Digelar Lebih Masif

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:35

Undang Menko Airlangga, DPP Bapera Bakal Santuni 20 Ribu Anak Yatim di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:17

Elemen Masyarakat Sumsel Apresiasi Kejari Muba Tahan Pengusaha Haji Halim Ali

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:59

Legislator PDIP Soroti Kasus Proyek Digitalisasi Pertamina-Telkom

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:34

Selengkapnya