Berita

Kutu busuk/Net

Dunia

Takut Diserang Kutu Busuk seperti Prancis, Aljazair akan Lakukan Desinfeksi Sarana Transportasi

SABTU, 07 OKTOBER 2023 | 09:17 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Wabah kutu busuk yang menyerang kota-kota di Prancis ikut mendapat perhatian Aljazair yang khawatir terdampak fenomena tersebut.

Kementerian Kesehatan Aljazair mengumumkan pihaknya akan melakukan penerapan peraturan kesehatan internasional sebagai antisipasi penyebaran perkembangan epidemiologi.

"Kementerian, berkoordinasi dengan berbagai pihak berwenang, mengaktifkan sistem kewaspadaan kesehatan untuk mencegah infiltrasi kutu busuk," menurut pernyataan tersebut, seperti dikutip dari Africa News, Jumat (6/10).

"Prosedur tersebut mencakup pemantauan kesehatan dan desinfeksi pesawat, kapal, dan sarana transportasi darat jika ada ancaman yang diketahui oleh pegawai pusat kendali kesehatan perbatasan," katanya.

Menteri Kesehatan Aljazair Abdelhak Saihi pada Selasa membantah deteksi kutu busuk di negara Afrika Utara tersebut.

Kutu busuk telah menyerang kota-kota di Perancis, meningkatkan kekhawatiran di kalangan warga Aljazair tentang kemungkinan penularan serangga tersebut ke negara mereka, mengingat padatnya lalu lintas antara kedua negara.

Pada Selasa, Menteri Kesehatan Prancis Aurelien Rousseau mendesak masyarakat untuk tidak panik terhadap penyebaran kutu busuk.

Pemerintah Prancis juga telah berjanji akan mengambil tindakan untuk meyakinkan dan melindungi masyarakat terhadap serangan kutu busuk.

Lusinan video mengejutkan dipublikasikan di berbagai platform media sosial tentang penyebaran kutu busuk di bus, kereta api, bandara, dan tempat umum lainnya di Paris.

Kutu busuk adalah serangga parasit kecil yang memakan darah manusia dan hewan, sering ditemukan di tempat tidur dan furnitur, menyebabkan gigitan dan serangan gatal di rumah dan hotel.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya