Berita

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, saat menghadiri Bedah Buku/Ist

Politik

Tepis Opini Sesat, Anies Ajak Relawan Sampaikan Fakta Rekam Jejak

JUMAT, 06 OKTOBER 2023 | 21:48 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, menghadiri bedah buku bertajuk "Anies di Pusaran Hoax: Tuduhan Politik Identitas, Radikalisme dan Intoleran", ditulis Edy Sasmito, di Kafe Pedjuang Duren Tiga, Jakarta Selatan, Jumat (6/10).

Menurut Anies, perkembangan era informasi yang begitu cepat harus diimbangi dengan informasi yang akurat, sehingga tidak menghasilkan berita palsu.

“Jadi, di era seperti sekarang ini, era informasi bergerak begitu cepat dengan volume yang amat besar, penting untuk kita selalu bisa memberikan informasi yang akurat,” tutur Anies di hadapan para relawan.

Fenomena yang terjadi hari ini, kata dia, ada orang-orang yang memiliki pengaruh dan mampu membentuk opini hingga mengarahkan persepsi publik.

“Buku ini mudah-mudah bisa ikut menjelaskan kepada mereka yang selama ini membentuk opini,” tambahnya.

Terlebih menjelang tahun politik, Anies berharap semua pihak mengedepankan fakta dalam menyampaikan informasi, sehingga masyarakat mampu menentukan pilihan politik mereka secara objektif.

“Jelang Pemilu, Pilpres, Pilkada, kita harus terus menerus menyampaikan fakta-fakta, sehingga masyarakat bisa menilai dengan objektif berdasarkan rekam jejak sesungguhnya,” tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya