Berita

Anggota Bawaslu Lolly Suhenty dalam Forum Warga Sosialisasi Pengawasan Partisipatif di Galeri UMKM Saung Budaya Sunda, Jatinangor, Jawa Barat, Selasa (3/9)/Ist

Politik

Bawaslu Gandeng Seniman Jaga Iklim Pemilu 2024 Kondusif

KAMIS, 05 OKTOBER 2023 | 14:33 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Kondusifitas dalam Pemilu Serentak 2024 diupayakan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI melalui peningkatan partisipasi masyarakat. Salah satu kelompok yang turut digandeng ialah para seniman.

Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty menjelaskan, pihaknya telah menggelar Forum Warga Sosialisasi Pengawasan Partisipatif di Galeri UMKM Saung Budaya Sunda, Jatinangor, Jawa Barat, Selasa (3/10).

Kegiatan tersebut, kata Lolly merupakan inisiasi dari Bawaslu dan kelompok seni Jatinangor yang memiliki kesamaan visi juga misi, yaitu ingin menjadikan Pemilu 2024 milik bersama.

"Maka semua pihak harus terlibat mengawasi jalannya pesta demokrasi tahun depan. Kami berkomitmen untuk sama-sama menjaga iklim demokrasi yang kondusif. Kelompok seni bisa melakukan sosialisasi dengan cara-cara kesenian yang biasa mereka lakukan," ujar Lolly dalam keterangan tertulis, Kamis (5/10).

Menurut Lolly, salah satu alasan Bawaslu RI menggandeng para seniman dalam upaya kondusifitas gelaran Pemilu Serentak 2024 adalah karena seniman memiliki gagasan yang menarik, pemikiran yang kritis, dan peduli dengan nasib bangsa.

"Hal tersebut dibutuhkan Bawaslu dalam meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilu," sambung Koordinator Divisi Pencegahan, Partispasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat Bawaslu RI itu.

Lebih lanjut, Lolly memastikan dalam setiap kegiatan-kegiatan sosialisasi, Bawaslu harus bisa menyesuaikan dengan berbagai kelompok masyarakat.

Sebab dia menuturkan, setiap kelompok memiliki karakter dan ciri khas yang berbeda, sehingga dibutuhkan cara yang bisa diterima oleh seniman.

"Setiap kalangan beda karakter, maka harus dengan pendekatan yang berbeda. Tidak mungkin masuk dengan cara yang tidak biasa dengan mereka," tuturnya.

"Maka, Bawaslu ditantang masuk menjadi bagian dari teman-teman seniman. Supaya diskusi bisa lebih nyambung," pungkas Lolly.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Karyawan Umbar Kesombongan Ejek Pasien BPJS, PT Timah Minta Maaf

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:37

Sugiat Santoso Apresiasi Sikap Tegas Menteri Imipas Pecat Pelaku Pungli WN China

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:30

KPK Pastikan Tidak Ada Benturan dengan Kortastipikor Polri dalam Penanganan Korupsi LPEI

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:27

Tabung Gas 3 Kg Langka, DPR Kehilangan Suara?

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:10

Ken Martin Terpilih Jadi Ketum Partai Demokrat, Siap Lawan Trump

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:46

Bukan Main, Indonesia Punya Dua Ibukota Langganan Banjir

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:45

Larangan LPG di Pengecer Kebijakan Sangat Tidak Populis

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:19

Smart City IKN Selesai di Laptop Mulyono

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:59

Salah Memutus Status Lahan Berisiko Besar Buat Rakyat

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:45

Hamas Sebut Rencana Relokasi Trump Absurd dan Tidak Penting

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:26

Selengkapnya