Berita

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, saat berziarah/Ist

Politik

Di Kebumen, Anies Ziarahi Guru Spiritual Gus Dur

SELASA, 03 OKTOBER 2023 | 20:30 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, ziarah ke sejumlah makam ulama di kawasan Kebumen dan Banyumas, Selasa (3/10).

Pertama Anies ziarah ke makam KH Sonhaji bin Chasbullah. Ulama yang akrab disapa Mbah Son atau Mbah Jimbun itu merupakan guru mursyid alias guru spiritual KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

KH Sonhaji Chasbullah yang berasal dari Kebumen, tepatnya Dukuh Jimbun, Desa Giwangretno, Tengok, Kecamatan Sruweng, termasuk yang selalu dipatuhi perintahnya oleh Gus Dur.


“Kami mendoakan dan berharap perjuangan dan keilmuan KH Sonhaji bisa kita teruskan,” ungkap Anies, usai dijamu Ibu Nyai Nurul Cholidiyah, Istri Almarhum KH Sonhaji bin Chasbullah.

Setelah dari Makam KH Sonhaji, Anies bertolak ke Banyumas, ziarah ke makam Bupati Banyumas pertama, Joko Kaiman.

“Tadi kami ziarah ke makam bupati pertama saat Banyumas didirikan, yakni Joko Kaiman, dan kami ziarah kesana, mendoakan sekaligus Insya Allah wilayah ini menjadi wilayah maju dan warganya bahagia,” terangnya.

Usai berziarah ke Joko Kaiman, Anies kemudian berlanjut ziarah ke dua makam ulama besar, makam Mbah Malik dan Syeikh Maqdum Wali.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya