Berita

Anggota Bawaslu Lolly Suhenty saat membuka kegiatan Humas Gathering bertajuk Menguatkan Sinergi Kehumasan Bawaslu dalam Mengopimalkan Diseminasi Informasi Pengawasan Pemilu 2024/Net

Politik

Bawaslu Perkuat Peranan Humas Sebagai Jembatan Komunikasi Pemilu 2024

SELASA, 03 OKTOBER 2023 | 12:37 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Peranan kelembagaan hubungan masyarakat (Humas) bakal diperkuat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI. Salah satunya diperuntukkan bagi saluran aspirasi masyarakat yang akan memilih di Pemilu 2024.

Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty menjelaskan, lembaga Humas berperan penting menampung pemikiran pemilih untuk suksesi Pemilu 2024.

"Kehumasan itu jembatan komunikasi, bukan hanya menghubungkan ke luar, tapi juga ke dalam," ujar Lolly dalam keterangan tertulis, Selasa (3/10).

Selain sebagai penampung aspirasi pemilih baik terkait perbaikan kelembagaan maupun dugaan pelanggaran Pemilu, Lolly memandang Humas juga berperan dalam hal edukasi kepada masyarakat.

Sebab menurutnya, dalam menghadapi Pemilu 2024 Humas perlu mengerti dan memahami setiap tahapan. Sehingga, tidak ada disinformasi dan berita hoax yang sempat menyebar luas ke publik.

"Humas harus pahami dulu tentang tahapan Pemilu. Jika informasi sudah bertebaran kalau kita tidak responsif membuat Bawaslu dianggap magabut, makan gaji buta, jangan sampai," tuturnya.

Atas hal tersebut, Lolly meminta jajaran humas Bawaslu hingga Kabupaten/Kota perlu aktif dalam membuat konten edukasi atas media sosial lembaga masing-masing. Dia memandang, humas tidak boleh ketinggalan jaman, harus memahami akan informasi dan tren.

Maka dari itu, menurutnya, perlu persamaan cara pandang antara staf dengan pejabat di atasnya, untuk sama-sama memperbaiki kehumasan agar lebih aktif dan kreatif. Sehingga pola koordinasi dan diskusi bisa menjadi sarana humas untuk dapat mengedukasi.

"Seluruh anggota Bawaslu dan jajaran melakukan posting yang benar setiap hari, maka saya meyakini banyak orang yang mendapatkan edukasi pengawasan. Bagi Bawaslu momentum harus dimanfaatkan dan diciptakan," pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya