Berita

Pasangan bakal Capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar mengunjungi Pondok Pesantren Darussalam Blokagung, Banyuwangi/Ist

Politik

Bareng Cak Imin Sowan ke Ponpes di Banyuwangi, Anies: Masya Allah, Luar Biasa Sambutannya

KAMIS, 28 SEPTEMBER 2023 | 13:26 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Bakal Capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sowan ke Pondok Pesantren Darussalam Blokagung, Banyuwangi, Kamis (28/9).

Kedatangan pasangan Amin alias Anies-Muhaimin ini pun disambut dengan salawat para santri. Pengasuh Pesantren Pondok Pesantren Darussalam Blokagung KH A. Hisyam Syafaat, mengalungkan sorban berwarna merah marun kepada Anies-Muhaimin.

Setelah berziarah di makam para ulama dan sesepuh pesantren yang berada di area kompleks pondok, keduanya mengikuti silaturahmi bersama para kiai, nyai, dan tokoh masyarakat se Kabupaten Banyuwangi.

"Masya Allah, luar biasa. Sambutan dan antusiasmenya tinggi sekali. Kami merasa terhormat. Insya Allah menjadi penanda dari tempat paling timur di pulau Jawa ini dikirimkan pesan perubahan untuk semuanya," ujar Anies.

Anies menceritakan, kedatangannya ke Banyuwangi kali ini merupakan perdana bersama Cak Imin setelah keduanya dideklarasikan pada 2 September 2023 lalu.

"Perjalanan ini adalah perjalanan yang berat, tapi bila mendapat rida dari para kiai insya Allah yang berat akan terasa ringan. Kami ingin perjalanan ke depan diberikan bimbingan dan doa," tutur Anies.




Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya