Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Penumpang IndiGo Paksa Buka Pintu Pesawat di Tengah Penerbangan

KAMIS, 21 SEPTEMBER 2023 | 07:14 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Penumpang pesawat IndiGo Airlines dilanda kepanikan setelah seorang pria mencoba membuka pintu darurat di tengah penerbangan.

Menurut The National, insiden itu terjadi pada Rabu pagi (20/9), di sebuah pesawat yang melakukan perjalanan dari Delhi ke kota Chennai di selatan.

Penumpang tersebut, yang diidentifikasi dengan nama Manikandan, diserahkan ke Pasukan Keamanan Industri Pusat, sebuah kepolisian federal, oleh kru setibanya di Chennai.


“Saat tiba, kru kami mengidentifikasi satu penumpang yang mencoba membuka pintu keluar darurat,” bunyi surat resmi yang ditulis kepada otoritas Pasukan Keamanan Industri Pusat (CISF).

“Formulir penumpang nakal sudah diisi, maka sesuai prosedur, kami akan mengajukan pengaduan ke kantor polisi. Meminta tim Anda untuk mengalokasikan petugas CISF untuk mengawal penumpang ke kantor polisi," lanjutnya.

IndiGo telah mengajukan keluhan terhadap penumpang tersebut dan meluncurkan penyelidikan.

Insiden ini merupakan yang terbaru dari serangkaian kontroversi penerbangan di India.

Januari lalu, Direktorat Jenderal Penerbangan Sipil India memerintahkan penyelidikan setelah seorang penumpang – yang dilaporkan adalah anggota parlemen dari Partai Bharatiya Janata yang berkuasa – membuka pintu darurat sebuah pesawat.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya