Berita

Sekjen ARUN Bungas T. Fernando Duling/Ist

Politik

Usung Persatuan, Relawan Siap Jadi Ujung Tombak Menangkan Prabowo

SELASA, 12 SEPTEMBER 2023 | 15:46 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Relawan yang telah mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo Subianto dinilai sebagai ujung tombak untuk membangun persatuan.

Hal itu diutarakan Sekretaris Jenderal Advokasi Rakyat Untuk Nusantara (ARUN), Bungas T. Fernando Duling dalam acara bedah buku Prabowo Subianto Sang Pemersatu Bangsa di Rumah Besar Relawan 08 Prabowo Subianto, Jakarta, Senin (11/9).

Pria yang akrab disapa Nando itupun menuturkan para relawan memiliki peran penting untuk membangun persatuan dalam memenangkan Prabowo Subianto.

Dia pun menyebut telah melakukan evaluasi dalam proses Pemilu pada tahun 2014 dan 2019 lalu.

"Ujung tombaknya adalah relawan, kita bukan orang baru dalam proses ini, 2014 dan 2019 adalah proses evaluasi dan saat ini relawan harus membuktikan sebagai ujung tombak membentuk persatuan," kata Nando dalam keterangan tertulisnya, Selasa (12/9).

Nando memastikan semangat persatuan yang digaungkan oleh Prabowo Subianto bukan hanya sekedar lip service.

Nando yang juga merupakan aktivis 98 itupun meminta kepada semua pihak untuk tidak menimbulkan perpecahan menjelang Pemilihan Presiden 2024 mendatang.

"Karena kita semangatnya adalah semangat persatuan untuk menyatukan kekuatan, persatuan kita bukan sekedar lip service," tegasnya.

"Saya berharap aktivis 98 yang sedang melakukan konsolidasi itu adalah untuk membangun pesan kebangsaan, bukan pesan yang menjadi ruang yang berpotensi "proxy" sehingga persatuan itu hanya lip service," lanjutnya.

Selain relawan yang menjadi ujung tombak, menurut Nando, partai koalisi juga memiliki peran dalam membangun persatuan.

"Berbicara mengenai persatuan partai koalisi mempunyai tanggung jawab terhadap itu, karena persatuan bukan hanya ada pada sosok Prabowo tetapi juga partai koalisinya," pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya