Berita

Ladang pertanian di wilayah Rostov, Rusia/Net

Bisnis

Penuhi Kebutuhan Petani Domestik, Rusia Usulkan Larangan Sementara Ekspor Bahan Bakar

KAMIS, 07 SEPTEMBER 2023 | 15:45 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Para petani Rusia diperkirakan akan mengalami kekurangan bahan bakar untuk panen mendatang serta penanaman musim dingin.

Menteri Pertanian Rusia Dmitry Patrushev pada Rabu (6/9), mengusulkan agar Moskow melakukan pembatasan ekspor sementara sebagai solusi yang mungkin dilakukan.

“Kami mempunyai masalah dengan stok bahan bakar di beberapa daerah," kata Patrushev mengatakan kepada komite parlemen, seperti dikutip dari RT, Kamis (7/9).


Tanpa bahan bakar, katanya, para petani akan kesulitan melakukan panen, juga tidak bisa memulai menanam tanaman untuk musim dingin selanjutnya yang dikhawatirkan akan membuat kelangkaan pangan.

"Ini akan menjadi bencana," kata Menteri.

Pekan lalu, Patrushev mengingatkan anggota parlemen, bahwa kementerian mencatat adanya kenaikan harga bahan bakar dan pelumas yang digunakan dalam pertanian yang cukup meresahkan. Masalahnya kemudian berkembang menjadi kebutuhan untuk mengamankan sekitar 500.000 ton bahan bakar pada bulan November.

“Kami sekarang bekerja sangat erat dengan Kementerian Energi, kami akan berkomunikasi langsung dengan kilang minyak dan mencari volume yang diperlukan di setiap wilayah agar petani bisa mendapatkannya,” kata Patrushev sambil menunjuk Wakil Pertama Menteri Energi Pavel Sorokin, yang juga menghadiri pertemuan tersebut.

Dengan mengatakan bahwa ia telah berpikir keras, Patrushev menyatakan salah satu cara untuk mewujudkan hal ini adalah dengan menghentikan sementara ekspor produk minyak bumi sampai situasi di pasar domestik kembali stabil.

Kementerian Patrushev telah menyusun proposal kepada kabinet, meminta Kementerian Energi untuk melarang pedagang bahan bakar mengekspor minyak dan produk minyak bumi ke luar negeri, dan hanya mengizinkan kilang minyak melakukan hal tersebut.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya