Berita

Jurubicara Anies Baswedan, Sudirman Said/Ist

Politik

Dirugikan Berita Hoaks Tentang SBY dan AHY, Jubir Anies Protes ke Tempo.co dan Beberapa Media Lainnya

MINGGU, 03 SEPTEMBER 2023 | 01:46 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Jurubicara Anies Baswedan, Sudirman Said mengklarifikasi perihal ramainya pemberitaan dan postingan di berbagai platform media sosial yang mengklaim sebagai pernyataannya dan mengkritik Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Antara lain, berita berjudul “Sudirman Said Ungkap Alasan Anies Tak Pilih AHY: Hanya Mayor TNI, Karbitan, dan Belum Matang”, hingga “Jurubicara Anies Baswedan: AHY Hanya Mayor TNI, Karbitan, dan Belum Matang”.

Sudirman menegaskan, bahwa dalam beberapa hari terakhir tidak pernah memberikan wawancara kepada media manapun. Dengan begitu, berita dengan judul provokatif tersebut adalah berita palsu atau hoaks.


“Berita yang memuat pernyataan saya sebagaimana di atas adalah hoaks,” tegas Sudirman dalam keterangannya, Sabtu (2/9).

Dia juga mengungkapkan bahwa dirinya telah mengirimkan protes kepada beberapa media yang memuat pernyataan palsu tersebut dan meminta agar berita tersebut dihapus dari pemberitaan. Beberapa media telah mengambil tindakan sanksi internal terhadap jurnalis yang menulis berita palsu tersebut.

“Saya sudah melayangkan protes dan meminta agar berita itu ditiadakan dari tayangan. Sejumlah media sudah melakukannya dan mengambil tindakan sanksi internal kepada Jurnalis yang menulis berita itu, termasuk media Tempo.co,” tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya