Berita

Kepala Wagner Group, Yevgeny Prigozhin/Net

Dunia

Bukan Kecelakaan, Pesawat Pribadi Bos Wagner Diduga Ditembak Jatuh Rusia

KAMIS, 24 AGUSTUS 2023 | 02:30 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pesawat yang ditumpangi oleh kepala tentara bayaran Wagner Group, Yevgeny Prigozhin, diduga telah sengaja ditembak jatuh oleh otoritas Rusia. Peristiwa ini juga dikabarkan sudah merenggut nyawa Prigozhin.

Pesawat pribadi yang ditumpangi Prigozhin bersama sembilan orang lainnya jatuh di dekat wilayah Tver, 180 km barat laut Moskow pada Rabu (23/8). Pesawat tengah melakukan perjalanan dari Moskow ke St. Petersburg.

Sebuah saluran Telegram yang berafiliasi dengan Wagner, Grey Zone, menyebut pesawat tersebut ditembak jatuh oleh Kementerian Pertahanan Rusia.

“Pesawat itu ditembak jatuh di langit di atas wilayah Tver oleh pasukan pertahanan udara Kementerian Pertahanan Rusia," begitu bunyi pernyataan tersebut.

Disebutkan bahwa pesawat tersebut diidentifikasi sebagai jet pribadi Embraer Legacy 600 dengan nomor nomor RA-02795 milik Prigozhin. Pesawat hilang dari radar pada pukul 18.20 waktu setempat. Ketika itu operator berusaha menghubungi kru, namun tidak berhasil.

Selain itu, pesawat pribadi kedua milik Prigozhin, Embraer ERJ-135BJ 'Legacy 650' dengan nomor RA-02748 terbang di langit Moskow setelah yang lainnya ditembak jatuh.

“Jet bisnis Embraer 600 dengan nomor ekor RA-02795, yang juga milik kepala Wagner Group, Yevgeny Prigozhin, mendarat di bandara Ostafyevo dekat Moskow," tambah Grey Zone.

Kendati begitu, nasib Prigozhin sendiri masih belum diketahui. Meski sejumlah media Rusia melaporkan ia masuk dalam daftar penumpang yang meninggal.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

Promosi Doktor Bahlil Lahadalia dan Kegaduhan Publik: Perspektif Co-Promotor

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:56

UPDATE

Hasil Perikanan Indonesia Rambah Pasar Eropa

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:53

Irjen TNI Apresiasi BRImo Indonesia Pingpong League Seri 2

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:33

Anis Matta: Magelang Ikon Semangat Perjuangan

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:16

Terancam Aktivitas Trawl, Nelayan Kecil Minta Pemerintah Bertindak Adil

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:57

Tugu Insurance Sabet Dua Penghargaan dari The Finance

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:41

Ketua DPD Siap Perjuangkan Kesejahteraan Guru Ngaji

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:12

Kompetisi Bumi Berseru Fest Dorong Masyarakat Peduli Lingkungan

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:53

Fraksi PKS Minta Perketat Pengawasan Produk Makanan Impor

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:35

Pertebal Sinergitas, Danpasmar 2 Sambangi Mapolda Jatim

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:18

Prabowo: Bukit Tidar, Pakunya Pulau Jawa

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 00:59

Selengkapnya