Berita

Perdana Menteri baru Thailand, Srettha Thavisin/Net

Dunia

Dapat Dukungan Raja, PM Baru Thailand Siap Bentuk Pemerintahan

KAMIS, 24 AGUSTUS 2023 | 02:12 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Thailand akhirnya memiliki perdana menteri baru setelah kebuntuan politik sejak pemilu pada bulan Mei lalu. Taipan dari Partai Pheu Thai, Srettha Thavisin mulai menjabat sebagai Perdana Menteri Thailand pada Rabu (23/8) dengan dukungan kerajaan.

Srettha berhasil mengamankan suara mayoritas di parlemen pada Selasa (22/8). Ia memimpin koalisi kontroversial yang juga bersisi partai pro-militer.

Sehari setelahnya, Rabu (23/8), Srettha menerima perintah tertulis dari Raja Maha Vajiralongkorn untuk membentuk pemerintahan. Srettha kemungkinan akan mengumumkan kabinet barunya dalam beberapa hari mendatang.

Dalam pidato nasional yang disiarkan televisi, Srettha berjanji untuk membawa persatuan di Thailand dan mempromosikan kebijakan yang akan menyelesaikan krisis dan memajukan negara.

Ia juga berjanji untuk mendorong inklusivitas dan pemerintahan demi kepentingan seluruh rakyat Thailand, serta menjanjikan era perubahan baru.

Perdana Menteri Prayut Chan-o-cha, antan panglima militer yang menggulingkan pemerintahan terakhir Pheu Thai melalui kudeta, mengucapkan selamat kepada Srettha.

Prayut menderita kekalahan telak dalam pemilu bulan Mei ketika Partai Move Forward (MFP) yang baru dan progresif memanfaatkan gelombang ketidakpuasan kaum muda dan perkotaan terhadap pemerintahan yang didukung militer selama hampir satu dekade untuk memenangkan kursi terbanyak.

Namun dorongan MFP untuk mereformasi UU penghinaan kerajaan dan mengambil alih kepentingan bisnis membuat takut elite kerajaan. Alhasil, pemimpin MFP Pita Limjaroenrat gagal mendapat suara yang cukup di parlemen untuk menduduki kursi PM.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya