Berita

Wakil Presiden Taiwan, William Lai saat tiba kembali di Taipei pada Jumat, 18 Agustus 2023/Net

Dunia

Wapres Taiwan Tiba di Tanah Air Usai Kunjungan Sensitif ke AS

JUMAT, 18 AGUSTUS 2023 | 12:31 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Setelah melakukan kunjungan singkat dan sensitif ke Amerika Serikat, Wakil Presiden Taiwan, William Lai dikabarkan telah tiba kembali di Taipei pada Jumat (18/8).

Perjalanan singkat yang telah memicu reaksi keras dari China itu dianggap Lai telah berhasil menambah kekuatan Taiwan di dunia internasional.

"Kerja keras semua pihak telah memperkuat posisi Taiwan dan menunjukkan kepada dunia bahwa Taiwan memiliki peran penting yang positif dalam komunitas internasional," ujarnya, setelah kembali ke bandara internasional utama Taiwan di Taoyuan.

Seperti dimuat The Straits Times, Wapres Lai secara resmi hanya melakukan transit di AS, di New York dan San Francisco sebelum melakukan perjalanannya ke Paraguay untuk menghadiri pelantikan Presiden di negara tersebut.

Selama kunjungan ke AS, Lai berbicara di depan komunitas Taiwan dan bertemu dengan pejabat dari American Institute in Taiwan, organisasi nirlaba yang mengurus hubungan tidak resmi antara AS dan Taiwan.

Lai, yang dikenal sebagai calon potensial untuk menjadi presiden Taiwan berikutnya berkomentar tentang kerja keras untuk kemerdekaan Taiwan, meskipun ia telah berjanji saat kampanye untuk mempertahankan status quo dalam hubungan dengan China dan menekankan pentingnya perdamaian dan stabilitas regional.

Namun, kunjungan tersebut telah dikecam oleh China, dengan menyebut Lai sebagai separatis dan pembuat onar.

Atas kecaman tersebut, Ppara pejabat Taiwan mengkhawatirkan kemungkinan latihan militer yang akan ditingkatkan Beijing di sekitar pulau itu sebagai tanggapan terhadap kunjungan Lai ke AS.

Mereka mengatakan bahwa China dapat menggunakan kunjungan ini untuk mengintimidasi warga dan memicu ketidakstabilan menjelang pemilihan presiden pada 2024, meski sejauh ini belum ada laporan tentang pergerakan militer yang luar biasa oleh China di dekat pulau tersebut.

Populer

IKN Ibu Kota Terhijau Dunia Omong Kosong Jokowi

Rabu, 05 Juni 2024 | 12:42

Investor IKN Hanya Dongeng!

Kamis, 06 Juni 2024 | 11:12

Bukan Hanya Tiket Pesawat, Mertua Menpora Dito Ternyata Juga Pesankan Visa Umrah untuk Rombongan SYL

Rabu, 05 Juni 2024 | 21:21

Perwakilan Kontraktor Minta Penegak Hukum Periksa Bupati Keerom

Senin, 10 Juni 2024 | 10:37

Dugaan Korupsi Askrida Naik Lidik

Senin, 10 Juni 2024 | 22:37

Bey Machmudin Pastikan Tak Ada Ormas Keagamaan di Jabar yang Kelola Tambang

Rabu, 12 Juni 2024 | 00:19

Bey Machmudin Siapkan Bonus Kontingen Peparnas 2024

Selasa, 11 Juni 2024 | 13:16

UPDATE

Program Sabina Cara Ampuh Tim Pengabdi FIK UI Sosialisasikan Perawatan Ibu pada Masa Nifas

Minggu, 16 Juni 2024 | 02:00

Pemberian Izin Tambang ke Ormas Agama Rawan Lahirkan Oligarki Baru

Minggu, 16 Juni 2024 | 01:44

Prabowo Tak Berencana Naikkan Rasio Utang RI jadi 50 Persen PDB

Minggu, 16 Juni 2024 | 01:26

Spanyol Bungkam Kroasia dengan 3 Gol Tanpa Balas

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:59

Ketum Definitif PPP Harus Sosok Pemersatu

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:42

Berkat Prabowo, Indonesia jadi Negara Paling Konkret Bantu Palestina

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:23

Pertamina Pastikan Stok BBM dan LPG Aman Selama Idul Adha

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:56

Hasnu Ibrahim Maju Calon Ketum PB PMII untuk jadi Penyempurna

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:31

IMM Serukan Penghentian Genosida dan Penjajahan Israel terhadap Palestina

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:16

Sosialisasikan ASI, Tim Pengabdi Keperawatan FIK UI Turun ke Permukiman Tebet

Sabtu, 15 Juni 2024 | 22:46

Selengkapnya