Berita

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, silaturahmi ke dua pesantren di Bondowoso/Ist

Politik

Minta Doa ke Pondok Pesantren, Anies Disebut Warga NU Tulen

RABU, 09 AGUSTUS 2023 | 21:12 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan, bersilaturahmi ke dua pondok pesantren (Ponpes) di Bondowoso, Darul Falah dan Raiyatul Husnan.

Pengasuh Pesantren Raiyatul Husnan, Gus Hasan Jazuli, menyebut Anies yang diusung Nasdem, PKS, dan Demokrat, itu sebagai warga Nahdlatul Ulama (NU) tulen.

"Ini pelajaran penting bagi santri semua untuk sukses dengan beliau, tiru beliau. Beliau ini NU juga, sama dengan kita, shalawatan juga jago beliau," kata Gus Hasan Jazuli, Rabu (9/8).

Lebih lanjut Gus Hasan Jazuli mengaku telah membaca biografi Anies, termasuk kiprahnya selama menjadi Gubernur DKI Jakarta. Dia juga menyinggung soal didikan orang tua Anies yang juga dosen.

"Jadi, walaupun (Anies kecil) suka berantem, tapi karena terdidik, makanya jadi orang sukses," tuturnya sembari tertawa.

Sementara saat silaturahmi di Pesantren Darul Falah, KH Abdul Kodir, pimpinan Ponpes, menyebut Anies memiliki kepribadian ramah, sejalan dengan ajaran Islam yang penyayang.

"Kami (di pesantren) mendengungkan Indonesia yang ramah, semoga kedatangan Pak Anies ini membawa berkah bagi pesantren," tutur KH Abdul Kodir.

Menanggapi pujian untuk dirinya, Anies tetap merendah. Seperti di pesantren-pesantren lain yang dikunjungi, dia lebih meminta doa dari para kiai.

"Terima kasih telah menyambut kami. Kami bertemu kyai untuk memohon arahan, petunjuk dan doa," pungkas Anies.

Populer

Konsesi Tambang Ormas Dicurigai Siasat Jokowi Kabur dari Kejaran Utang

Sabtu, 15 Juni 2024 | 12:27

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Machmudin: Harus Ada Upaya Masif Hentikan Perundungan!

Jumat, 14 Juni 2024 | 05:24

Dugaan Korupsi Jaringan Internet Desa, Kejati Sumsel Periksa 7 Operator Siskeudes

Rabu, 12 Juni 2024 | 21:36

UPDATE

Jelang PON XXI 2024 Sejumlah Pengurus KONI Aceh Diganti

Minggu, 23 Juni 2024 | 03:13

PDIP dan Demokrat Jajaki Peluang Koalisi

Minggu, 23 Juni 2024 | 02:44

Pria di Manokwari Beli 3 Senpi untuk Dijadikan Mahar Pernikahan

Minggu, 23 Juni 2024 | 02:24

Penghargaan Kajati Jakarta

Minggu, 23 Juni 2024 | 02:03

Jadi Bacabup Purwakarta, dr Dian Karsoma Bandingkan Pilkada dengan Pil KB

Minggu, 23 Juni 2024 | 01:44

Antarkan Portugal ke Babak 16 Besar, Ronaldo Cetak Rekor Baru

Minggu, 23 Juni 2024 | 01:22

Wali Kota Semarang Gratiskan Biaya di 41 SMP Swasta

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:46

Kapolri Dorong Proses Hukum Pegi Setiawan Dilengkapi Scientific Crime Investigation

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:19

Bagi Haru Suandharu, Prancis Pantas Juara Piala Eropa 2024

Sabtu, 22 Juni 2024 | 23:59

HUT ke-497 Jakarta, Pimpinan DPRD Berharap Pembangunan Infrastruktur Terus Berlanjut

Sabtu, 22 Juni 2024 | 23:18

Selengkapnya