Berita

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto meresmikan Rumah Sakit Citra Arafiq Bekasi, Jawa Barat/Ist

Politik

Menko Airlangga Resmikan RS Citra Arafiq Bekasi

RABU, 09 AGUSTUS 2023 | 19:37 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto meresmikan Rumah Sakit Citra Arafiq Bekasi, Jawa Barat, Rabu (9/8).

Peresmian ini sebagai wujud prioritas pemerintah dalam meningkatkan sarana dan prasarana sektor kesehatan yang lebih mumpuni.

"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, peresmian ini menjadi awal dalam peningkatan kesehatan, khususnya di Kecamatan Bantar Gebang, Bekasi," tutur Menko Airlangga Hartarto.

Rumah Sakit Citra Arafiq merupakan rumah sakit umum tipe C atau faskes tingkat dua dengan kapasitas 180 tempat tidur. Pelayanan kesehatan ibu dan anak menjadi salah satu program unggulan rumah sakit ini.

Peresmian ini juga sekaligus sebagai langkah nyata pemerintah untuk menghadirkan ketersediaan rumah sakit di masing-masing kota/kabupaten.

Data per 6 Agustus 2023, jumlah rumah sakit di Provinsi Jawa Barat mencapai 399 dengan total tempat tidur sebanyak 57.250. Jumlah ini menjadi yang terbanyak kedua setelah Jawa Timur.

Airlangga berharap, kehadiran Rumah Sakit Citra Arafiq Bekasi dapat memberikan multiplier effect, seperti penurunan tingkat pengangguran serta pergerakan sektor UMKM di sekitar rumah sakit yang tentunya akan mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah sekitar.

"Selain mendukung fasilitas kesehatan, rumah sakit ini juga mempekerjakan para ahli, para dokter. Lokasinya yang dekat dengan TPA sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan masyarakat," ujar Airlangga.

Peresmian tersebut turut dihadiri Direktur Utama PT Citra Arafiq, Plt Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Usaha BUMN, Riset, dan Inovasi Kemenko Perekonomian, serta jajaran Rumah Sakit Citra Arafiq Bekasi.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Sidang Komika Aulia Rakhman Dilarang Diliput, Begini Penjelasan Jubir PN Tanjungkarang

Selasa, 21 Mei 2024 | 05:54

Safaruddin Akui Belum Dapat Perintah Prabowo untuk Jadi Cawagub Aceh

Selasa, 21 Mei 2024 | 05:35

Hari Ini MK Bacakan Putusan Dismissal Sengketa Pileg

Selasa, 21 Mei 2024 | 05:15

Pabrik Ekstasi dan Pil Koplo di Surabaya Bagian Sindikat Narkoba di Jakarta

Selasa, 21 Mei 2024 | 04:59

2 Anggota DPRD Mangkir dari Pemeriksaan Kejaksaan

Selasa, 21 Mei 2024 | 04:42

Malang Diguncang Gempa M 5,3, Tak Berpotensi Tsunami

Selasa, 21 Mei 2024 | 04:22

Pencemaran Sungai Singgersing Diduga Akibat Pembukaan Lahan Sawit

Selasa, 21 Mei 2024 | 03:57

Ombudsman Ajak Warga Jabar Kenali Latar Belakang Cagub

Selasa, 21 Mei 2024 | 03:31

Punya Kesamaan Visi Misi, Alasan Bobby Nasution Gabung Gerindra

Selasa, 21 Mei 2024 | 02:58

Polemik Maskot Pilkada, KPU Bandar Lampung Minta Maaf

Selasa, 21 Mei 2024 | 02:29

Selengkapnya