Berita

Anies Baswedan saat menyampaikan sambutan di hadapan ribuan kader dan simpatisan PKS/RMOLJabar

Politik

Di Hadapan Ribuan Kader PKS, Anies Janjikan Pangan Murah, Kesehatan Terjamin, Lapangan Kerja Luas

MINGGU, 06 AGUSTUS 2023 | 00:01 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sejumlah janji politik disampaikan bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Perbaikan (KPP), Anies Baswedan. Janji-janji tersebut dilontarkan di hadapan ribuan kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) saat acara Jalan Sehat di Lapangan Tegalega Bandung, Sabtu (5/8).

Anies mengajak warga Jawa Barat, khususnya kader dan simpatisan PKS yang hadir untuk bergerak bersama-sama mendorong perubahan Indonesia.

"Ketika kita mendengar perubahan, perubahan inspirasi kebaikan. Kita ingin perubahan mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh Rakyat Indonesia," kata Anies, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.


Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut menginginkan apa yang menjadi kekhawatiran masyarakat dapat terselesaikan.

Sedikitnya, Anies mencatat ada tiga permasalahan yang kini dirasakan masyarakat. Yaitu harga pangan yang kini mahal harus diubah agar lebih terjangkau. Kesehatan masyarakat juga harus menjadi perhatian pemerintah. Kemudian, lapangan pekerjaan harus terbuka luas.

"Kita ikhtiarkan, yang jadi Presiden Anies, partainya PKS. Pangan murah, kesehatan terjamin, lapangan kerja yang luas, pendidikan semua," ujar Anies.

Sementara itu, Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengatakan, Anies merupakan sosok pilihan sesuai kesepakatan Majelis Syuro PKS. Untuk itu, ia mengajak kader dan simpatisan mempersiapkan diri menyambut kontestasi Pemilu 2024.

"PKS sudah memberikan komitmennya mengusung Anies Baswedan. (Pemilu) 2024 kita memenangkan PKS," kata Syaikhu.

Ditambahkan Syaikhu, Jawa Barat merupakan lumbung suara Anies Baswedan. Untuk itu, pihaknya menargetkan dapat menyumbang hingga 80 persen suara pada Pemilu 2024.

"Karena itu jaga kebugaran kita agar 2024 kondisi kita sehat. Kawal di TPS-TPS, terkawal sampai memperoleh kemenangan," ucapnya.

Senada, Ketua DPW PKS Jabar, Haru Suandharu menyampaikan, Anies Baswedan akan mampu memenangkan Pilpres 2024. Untuk itu, ia mengajak semua pihak mendukung gerakan perubahan dengan memenangkan kontestasi Pemilu mendatang.

"Dengan pertolongan Allah, Anies bisa menjadi Presiden, PKS pemenang Pemilu. Capek pengelolaan negara kaya gini, kita butuh perubahan," tegas Haru.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya