Berita

Kepala Badan Intelijen MI6 Inggris, Richard Moore/Net

Dunia

Kepala Intelijen MI6 Inggris Ajak Warga Rusia Akhiri Perang

KAMIS, 20 JULI 2023 | 01:50 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Dalam upaya mengakhiri pertumpahan darah, Kepala Badan Intelijen Rahasia MI6 Inggris, Richard Moore, mengajak masyarakat Rusia yang tidak setuju dengan perang untuk bergandengan tangan bersama intelijennya.

Moore, yang menyampaikan pidatonya di kedutaan Inggris di Praha, menganggap situasi di Ukraina saat ini mirip dengan peristiwa Musim Semi Praha pada tahun 1968 ketika Uni Soviet membatalkan reformasi liberalisasi.

"Ketika mereka menyaksikan kejahatan, pertikaian, dan ketidakmampuan para pemimpin mereka dalam konflik ini, banyak orang Rusia menghadapi dilema yang sama seperti pendahulu mereka pada tahun 1968. Untuk itu saya mengundang mereka untuk melihat apa yang telah dilakukan oleh pihak lain selama 18 bulan terakhir ini dan bergandengan tangan dengan kami," ujar Moore, dalam pidato keduanya sejak ia menjabat sebagai ketua MI6 pada 2020 lalu.

Menurutnya, Rusia memiliki peluang yang kecil untuk mendapatkan kembali momentum di Ukraina, sehingga, Moore ingin membuka jalan kepada orang Rusia yang ingin kembali merasakan kedamaian dengan menghentikan perang tersebut.

"Pintu kami selalu terbuka. Rahasia mereka akan tetap aman bersama kami, dan bersama-sama kita akan bekerja untuk mengakhiri pertumpahan darah," tegasnya.

Mengutip The New Daily pada Rabu (19/7), Moore menekankan pentingnya kerja sama dan peran manusia dalam menyelesaikan konflik serta menjaga keamanan dan kestabilan dunia.

Moore juga menyoroti bahwa keputusan Iran untuk memasok Moskow dengan drone bunuh diri dalam konflik dengan Ukraina itu merupakan tindakan yang tidak masuk akal dan menyebutnya telah memicu pertengkaran internal di tingkat tertinggi rezim di Teheran.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Bertemu Megawati Bakal Jadi Sowan Pamungkas Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 16:09

Kemenangan Trump Jadi Alarm Bahaya Bagi Perekonomian RI?

Kamis, 07 November 2024 | 16:02

BSSN Sudah Siapkan Operasi Siber Pengamanan Pilkada 2024

Kamis, 07 November 2024 | 15:52

WhatsApp Siapkan Fitur Baru untuk Cek Keaslian Foto dalam Pesan

Kamis, 07 November 2024 | 15:44

Mendagri Dorong Pemda Dukung Program Prioritas Prabowo-Gibran

Kamis, 07 November 2024 | 15:26

BSI Dukung Program Gizi Nasional Melalui Kemitraan dengan BGN

Kamis, 07 November 2024 | 15:25

Pemberantasan Judi Online Langkah Tegas yang Dinanti Sejak Lama

Kamis, 07 November 2024 | 15:21

Komisi I DPR Dukung BSSN Perkuat Keamanan Siber

Kamis, 07 November 2024 | 15:16

Trump Raih Kemenangan, Ancaman Tarif 60 Persen untuk China Jadi Sorotan

Kamis, 07 November 2024 | 15:10

Mayor Teddy Tidak Perlu Lagi Selalu Dampingi Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 14:58

Selengkapnya