Berita

Potongan video anggota Polri kecewa dengan pernyataan Megawati Soekarnoputri/Repro

Presisi

Bela Korps Bhayangkara, Aiptu Teguh Malah Diperiksa

SENIN, 17 JULI 2023 | 14:14 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Aiptu Donny Teguh Susanto, anggota kepolisian yang membela korps bhayangkara kabarnya diperiksa oleh Propam Polres Cianjur.

Pemeriksaan Aiptu Donny Teguh ini tertuang dalam Surat Perintah Nomor: Sprin/474/IV/KEP/2023 yang ditandatangani oleh Kapolres Cianjur AKBP Aszhari Kurniawan tertanggal 6 Juni 2023, yang didapat redaksi, Senin (17/7).

Dalam Sprin itu, AKBP Aszhari meminta Aiptu Donny Teguh melaksanakan kegiatan dinasnya di Sipropam Polres dalam rangka pengawasan. Dari informasi yang diterima, Aiptu Donny Teguh bakal menjalani sidang etik.

Sebelumnya, Aiptu Teguh merasa kecewa dengan pernyataan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang seloah menyimpulkan personel polri seperti Ferdy Sambo.

Lewat sebuah video, Aiptu Teguh mengungkapkan rasa kecewanya terhadap pernyataan Megawati itu.

“Kepada Ibu Megawati Soekarnoputri, saya kecewa dengan pernyataan Ibu. Seolah menyimpulkan bahwa semua polisi ini tidak baik,” kata dia dalam video tersebut yang dilihat, Senin (22/5).

Aiptu Teguh meminta agar mantan presiden RI ini tidak menyamakan semua anggota polri dengan oknum-oknum yang mencoreng nama baik institusi.

“Tidak semua Bu, kami yang di bawah bekerja siang dan malam. Melindungi mengayomi masyarakat dan melaksanakan semua program-program dari pimpinan kami, semata-mata bentuk pertanggungjawaban kami bekerja dan memprofesionalkan kami,” ujar dia.

Dalam video itu, Aiptu Teguh berharap Megawati melihat para personel Polri yang ditugaskan di wilayah perbatasan-perbatasan, jauh dari keluarga demi mengamankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Mereka tetap semangat demi bangsa ini. Jangan sampai mereka kecewa, karena merasa direndahkan,” demikian Aiptu Teguh dalam videonya itu.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

TNI dan Satgas PKH Garda Terdepan Tegakkan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:30

Rumah Ridwan Kamil Digeledah Pertama di Kasus bank bjb, Ini Sebabnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:24

Kelakar Prabowo Soal Jaksa Agung yang Absen di Bukber Rektor

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:15

KPK Sita Deposito Hingga Bangunan di Kasus Korupsi bank bjb

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:51

Legislator PDIP Usul Pembentukan Kamar Khusus Pajak di MA

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:35

Terus Bertumbuh, Ketua Komisi VI Apresiasi Kinerja Antam

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:09

Hormati KPK, bank bjb Pastikan Kegiatan Bisnis Tetap Jalan

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:08

Pejabat bank bjb dan Agensi Sepakat Markup Iklan, Begini Modusnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:07

Sri Mulyani: Penurunan Penerimaan Pajak Tak Perlu Didramatisasi

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:58

Perdana Prabowo Undang Rektor Seluruh Indonesia ke Istana

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:54

Selengkapnya