Berita

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden salah menyebut nama Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky ketika menyampaikan pidato di KTT NATO di Vilnius, Lithuania pada Rabu, 12 Juli 2023/Net

Dunia

Joe Biden Blunder Lagi, Sebut Zelensky "Vladimir" selama Pidato KTT NATO

KAMIS, 13 JULI 2023 | 03:44 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden kembali viral di media sosial. Itu lantaran ia secara keliru menyebut nama Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky selama KTT NATO di Vilnius, Lithuania pada Rabu (12/7).

Dalam pidatonya, Biden secara keliru menyebut Zelensky dengan nama "Vladimir", nama depan Vladimir Putin, musuh yang dia coba kalahkan.

"Vladimir dan saya... saya seharusnya tidak terlalu akrab," kata Biden dengan sedikit terbata-bata.


"Hm... Tuan Zelensky dan saya membicarakan tentang semacam jaminan yang dapat kita buat pada saat ini," lanjut Biden mengoreksi dirinya sendiri.

Kesalahan menyebut nama Zelensky menambah daftar keblunderan Biden sejak menjabat sebagai presiden. Pemimpin AS berusia 80 tahun itu pernah salah menyebut orang Ukraina sebagai orang Iran.

Kali ini, momen salah pengucapan nama di KTT NATO segera menjadi viral di media sosial.

Piers Morgan menunjukkan kesalahan Biden di Twitter, memposting video dengan judul emoji mata tertutup. Akun Twitter Komite Nasional Partai Republik juga menyoroti hal itu.

"Orang tua ini harus beristirahat sekarang," cuit seorang pengguna.

Yang lain mencatat kesamaan Volodymyr/Vladimir, berempati dengan Biden bahwa itu adalah kesalahan yang mudah dilakukan.

Ada 31 pemimpin negara anggota NATO yang hadir sebagai bagian dari KTT dua hari yang dimulai Selasa  (11/7) di Vilnius, Lituania. Dengan bergabungnya Swedia dan Finlandia, maka anggota NATO saat ini menjadi 32 negara.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya