Berita

DPP Projo saat menjamu Relawan Prabowo 08/RMOL

Politik

Dukung Prabowo, Etikanya Projo Ganti Nama dan Jangan Bawa Embel-embel Jokowi

SENIN, 10 JULI 2023 | 10:38 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Relawan pendukung Jokowi, Projo disarankan untuk berganti nama. Hal ini menyusul kabar yang menyebutkan relawan pimpinan Budi Arie Setiadi mengalihkan dukungan kepada Prabowo Subianto.

Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Studi Masyarakat dan Negara (Laksamana), Samuel F Silaen mengatakan, Projo sudah tidak layak menggunakan embel-embel nama Presiden Joko Widood jika dukungan tersebut benar-benar diberikan kepada bacapres Prabowo.

"Kalau mau pindah dukungan, secara etika nama yang ada embel-embel Jokowi tersebut juga berubah atau ganti jadi nama salah satu capres yang didukung," tutur Silaen kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (10/7).

Silaen mengamini, keberadaan relawan telah bermetamorfosis menjadi mesin politik yang memiliki daya pikat tersendiri bagi suksesi kontestasi politik caleg, calon gubernur, hingga calon presiden.

Oleh karenanya, nama sebuah relawan penting untuk menunjukkan identitas arah politik kepada khalayak.

"Tak perlu sebutkan embel-embel Jokowi, baik di depan atau di belakang sebutan relawan tersebut (jika pindah dukungan)," tandasnya.

Relawan Projo sudah mulai bermanuver untuk kepentingan Pilpres 2024. Terbaru, relawan pimpinan Budi Arie tersebut menggelar pertemuan dengan relawan Prabowo 08 di DPP Projo, Pancoran Timur, Jakarta Selatan, kamis (6/7).

Bahkan relawan projo di sejumlah daerah sudah mantap memberikan dukungan kepada bacapres dari Gerindra, Prabowo Subianto.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

Beredar Kabar Sekda DKI Jakarta Diganti

Jumat, 08 November 2024 | 15:43

UPDATE

Kemenangan Trump Dongkrak Dolar AS Capai Level Tertinggi dalam Setahun

Kamis, 14 November 2024 | 17:58

Program Transmigrasi Harus Terintegrasi Food Estate

Kamis, 14 November 2024 | 17:57

Mafia Tanah Dago Elos juga Dijerat Pasal TPPU

Kamis, 14 November 2024 | 17:37

Imbas Kasus Bahlil, Program SKSG UI Harus Diaudit

Kamis, 14 November 2024 | 17:32

Integritas Bahlil

Kamis, 14 November 2024 | 17:22

Kader Golkar Geram Beredar Berita Bohong Putusan PTUN Jakarta

Kamis, 14 November 2024 | 17:13

Ini Kunci Sukses Gregoria Tundukkan Ratchanok di Japan Masters 2024

Kamis, 14 November 2024 | 17:10

Taj Mahal dan Kuil Emas India Tertutup Kabut Asap Beracun

Kamis, 14 November 2024 | 16:55

KPK Sita Rumah Milik Wadirut PT Totalindo Eka Persada Salomo Sihombing

Kamis, 14 November 2024 | 16:52

Komisi I DPR Sebut Ancaman Medsos Jadi Tugas Wantannas

Kamis, 14 November 2024 | 16:41

Selengkapnya