Berita

Mantan Ketua DPP PDI Perjuangan Firman Jaya Daeli saat berdialog dengan calon presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo/Ist

Politik

Firman Jaya Daeli: Ganjar Pranowo Sosok Pemimpin Paripurna

MINGGU, 09 JULI 2023 | 07:52 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Sosok bakal calon presiden dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo merupakan seorang pemimpin masyarakat, bangsa, dan negara yang berkualitas. Tidak hanya itu, dia juga memiliki kapasitas, profesionalitas, kredibilitas, dan integritas yang tergolong paripurna.

Begitu penilaian mantan Ketua DPP PDI Perjuangan Firman Jaya Daeli, usai dirinya berdialog dan berdiskusi langsung dengan Ganjar Pranowo di Rumah Dinas Jabatan Gubernur, di Puri Gedeh, Semarang, Jawa Tengah.

Ketua Dewan Pembina Puspolkam Indonesia itu mengurai bahwa dialognya bersama Ganjar Pranowo berlangsung santai dan informal, tapi tetap berisi karena membahas strategis ideologis.

“Pertemuan dialog dan diskusi pada dasarnya berintikan mengenai agenda untuk menguatkan, menumbuhkan, dan memaknakan persatuan untuk Indonesia raya,” tegasnya kepada redaksi, Senin (9/7).

Di matanya, Ganjar Pranowo merupakan salah seorang politisi senior PDI Perjuangan yang berpengalaman, matang, kredibel, akuntabel, profesional, merakyat, mengakar, visioner, programatik, dan ideologis. Terutama dalam konteks ekosistem kepemimpinan dan atmosfer pengabdian di bidang kemasyarakatan, kebangsaaan, dan kenegaraan.

“Intinya adalah sebagai seorang aktivis, profesional, politisi, pemimpin, ideolog, dan negarawan,” sambungnya.

Terakhir, Firman Jaya Daeli menilai Ganjar sebagai sosok yang paripurna karena pernah mengabdi dan memimpin beberapa bidang pergerakan dan perjuangan. Termasuk menjadi salah seorang pimpinan legislatif di parlemen dan eksekutif.

“Dia adalah salah seorang figur pemimpin yang tergolong "paripurna”,” tutupnya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya